Bisnis.com, SEMARANG— PT Sejahtera Sunindo Trada (Suzuki) Semarang targetkan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan juga guru sebagai pangsa penjualan mobil. Karena cenderung mudah untuk mendapatkan pengajuan kredit, dan tren pembayaran tidak pernah macet dan cenderung stabil.
Head of Manajer Promotion Mutakin menuturkan,di bulan November kali ini memberikan promo kepada para PNS year and sale memberikan program spesial untuk beberapa prodak unggulan seperti pick up Ertiga,Wargon,Ignis dengan DP murah 0% kepada para pejabat publik.
"November merupakan bulan baik karena terdapat beberapa hari yang bersejarah seperti, hari pahlawan di tanggal 10 dan hari guru pada tanggal 25 sehingga promo kali ini amat cocok diterapkan kepada para PNS dan juga Guru,"tuturnya Senin (13/11/2017).
Pihaknya juga telah bekerjasama dengan beberapa leasing untuk mensosialisasikan program DP 0%, di beberapa kantor pemerintahan yang ada di sejumlah Kota mulai dari Semarang sampai ke Kota Rembang.
"Membidik pasar PNS adalah langkah jitu yang dilakukan, karena cenderung stabil untuk pembelian dengan beberapa tunjangan yang telah di dapatkan, berbeda dengan pengusaha yang cenderung fluktuatif dalam masalah pembayaran,".ujarnya.
Sementara itu, untuk penjualan mobil di Suzuki Semarang naik sekitar 13% di bandingkan dengan bulan lalu untuk semua jenis mobil yang di pasarkan. Serta untuk global dari seluruh Indonesia mengalami kenaikan market diangka 6% dan untuk tahun lalu hingga November kali ini naik 1,47%.
"Kami dalam sebulan bisa menjual unit mobil sebanyak 450 dari Kota Semarang hingga ke Kota Rembang, dan mobil yang terjual kebanyakan adalah pickup karena kompetitor yang sedikit serta untuk target pertumbuhan market adalah 12% per bulan,"tuturnya.
Mutakin mengatakan, hari Jumat nanti akan mengumpulkan para wirausahawan untuk mengadakan gathering, dan diharapkan setelah acara berlangsung banyak costumer yang tertarik membeli prodak Suzuki sehingga dapat meningkatkan penjualan.