Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

30 Perajin Batik Bantul Pameran di Jakarta

Pemerintah Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mengirimkan sebanyak 30 pengrajin batik daerah daerah ini untuk mengikuti pameran batik.
Ilustrasi./Antara
Ilustrasi./Antara

Bisnis.com, BANTUL—Pemerintah Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mengirimkan sebanyak 30 pengrajin batik daerah daerah ini untuk mengikuti pameran batik di sebuah pusat perbelanjaan Jakarta, mulai Kamis hingga Jumat (28/4).

"Kebetulan hari ini Pak Kepala Dinas ke Jakarta menghadiri pembukaannya," kata Sekretaris Dinas Perdagangan Bantul Slamet Santosa di Bantul, Kamis (27/4/2017).

Pameran kerajinan batik itu digelar di kawasan Mangga Dua Square Jakarta. Pengelola pusat perbelanjaan itu yang menyelenggarakan bekerja sama dengan pemerintah, seperti Kementerian Perdagangan RI.

Dalam pameran itu, pengelola menyediakan kapling dengan biaya sewa gratis bagi pengrajin batik.

Selain pengrajin Bantul, pameran kerajinan juga diikuti pengrajin batik perwakilan dari daerah lain di Indonesia.

"Ini rutin tiap tahun, dan tahun ini merupakan tahun ketiga. Peserta tinggal menyiapkan keperluan transportasi dan akomodasi selama di sana," katanya.

Slamet mengatakan bahwa di kawasan pusat perbelanjaan itu memang ada tempat untuk kerajinan yang sampai dengan 2017 bisa disewa gratis ketika ada pemeran. Meskipun demikian, pada tahun selanjutnya harus dianggarkan sewanya oleh pemda.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Writer
Editor : Miftahul Ulum
Sumber : Antara

Topik

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper