Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BPD DI Yogyakarta Gaet Nasabah Muda Melalui Undian

Bank BPD DI Yogyakarta membidik anak muda sebagai calon nasabah lewat gelaran program undian.

Bisnis.com, YOGYAKARTA—Bank BPD DI Yogyakarta membidik anak muda sebagai calon nasabah lewat gelaran program undian.

Direktur Utama Bank BPD DI Yogyakarta Bambang Setiawan mengatakan anak muda menjadi sasaran BPD Yogyakarta karena jumlah nasabah tabungan anak muda masih sedikit. Dari sekitar 800.000 nasabah BDP Yogyakarta, porsi jumlah nasabah anak muda sekira 10% atau 8.000 nasabah.

Anak muda yang dimaksud berusia sekitar 20 tahun hingga 30 tahun. Mayoritas nasabah BPD DI Yogyakarta saat ini nasabah berusia 30 tahun sampai 50 tahun.

"Untuk pembukaan rekening baru, kami targetkan 20.000 nasabah baru, utamanya anak muda [dari acara undian]," kata Bambang, Kamis (5/10/2017).

Program I undian tabungan Sutera dan Sutera Emas akan digelar dalam dua putaran. Putaran pertama diadakan di Alun-alun Kota Wates, Kabupaten Kulon Progo, pada 14 Oktober 2017, sedangkan putaran kedua diadakan di Gunungkidul pada 23 Oktober 2017.

Acara undian di Kulon Progo yang mendatangkan artis Ayu Ting Ting dan artis lokal DIY NDX itu akan mengundi naaabah Tabungan Sutera dan Sutera Emas kantor cabang Wates, Utama, dan Sleman.

Adapun, acara undian di Gunungkidul yang bakal dihadiri penyanyi Via Valen akan mengundi nasabah Tabungan Sutera dan Sutera Emas kantor cabang Wonosari, Senopati, dan Bantul.

"Kami mendatangkan artis yang terkenal di kalangan anak muda untuk menarik minat anak muda datang," ujar Bambang.

Untuk undian periode II yang merupakan undian regional akan dilangsungkan pada 26 Januari 2017 di Yogyakarta. Pada periode ini seluruh nasabah tabungan Sutera dan Sutera Emas Bank BPD DIY akan diikutkan dalam penarikan undian.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper