Bisnis.com, JAKARTA—Pendiri sekaligus CEO Bukalapak Achmad Zaky berbagi tips kepada anak muda yang hendak memulai bisnis.
Menurutnya, pada dasarnya pengusaha mesti peka dan adaptif terhadap perkembangan zaman.
Zaky menyatakan, berdasar pengalamannya membangun Bukalapak, setidaknya terdapat dua hal perlu terus dijadikan sebagai pedoman. Keduanya merupakan sensitivitas terhadap permasalahan sekitar, dan selanjutnya merupakan keteguhan sikap.
Menurutnya, membangun perusahaan sejatinya bukan sekadar mengutamakan keuntungan semata. Tapi perlu turut menghadirkan solusi yang bagi masyarakat.
“Saya membangun Bukalapak sejak delapan lalu, saya berpikir apa yang bisa saya berikan dalam bisnis saya. Memang betul perusahaan kita harus untung, tapi akan lebih baik jika perusahaan yang kita bangun dapat berguna bagi masyarakat,” ujar Zaky dalam siaran pers, Senin (5/3/2018).
Zaky menyatakan aset terbesar bagi suatu korporasi merupakan karyawan. Dengan demikian, pebisnis mesti memberikan perhatian khusus kepada seluruh karyawan agar dapat terus berinovasi bagi perusahaan.
Menurutnya, generasi muda Indonesia kebanyakan bertalenta tinggi. Hanya saja, tak seluruhnya mampu terserap industri yang tersedia di dalam negeri.