Bisnis.com, SEMARANG — Harris Hotel Sentraland Semarang menawarkan beragam menu bubur yang dapat dinikmati setiap malam minggu.
Sesuai namanya, promo bertajuk “All You Can Eat, Harrisly Bubur Malam” ini hanya tersedia setiap Sabtu pada pukul 18.00—21.00 di Harris Café yang berlokasi di lantai 7 Harris Hotel Sentraland Semarang.
Berbagai macam varian bubur yang tersedia antara lain bubur seafood, bubur daging, dan bubur ayam. Pengunjung dapat memilih kondimen/pelengkap bubur sesuai selera.
Selain bubur, pengunjung juga dapat menikmati buffet dengan berbagai macam pilihan hidangan oriental favorit seperti Chicken kung pao, sapo tahu sayuran dan masih banyak lagi. Terdapat juga dimsum corner yang dapat dinikmati oleh segala usia.
Live cooking Mongolian barbeque dan roasted duck/chicken, waffle & ice cream juga turut meramaikan pilihan hidangan di All You Can Eat Harrisly Bubur Malam. Tersedia pula berbagai pilihan dessert yang manis dan menggugah selera.
Seluruh hidangan tersebut dapat dinikmati pengunjung dengan membayar Rp 128.000 nett per orang. Anak-anak usia 6—12 tahun dikenakan tariff 50%, sedangkan anak di bawah 6 tahun tidak perlu membayar. Tersedia pula promo terbatas yakni pay 5 get 1 free.
Director of Sales Harris Hotel Sentraland Semarang, Theresia Pramengnugraheni, menyampaikan bahwa dirinya optimis promo terbaru ini akan banyak diminati.
“Bubur adalah comforting food yang bisa dinikmati segala usia dan kalangan. Selain itu juga banyak menu yang bisa dinikmati sepuasnya. Dengan harga yang terjangkau kami optimis akan banyak yang tertarik untuk mencobanya,” ujarnya dalam siaran pers, Jumat (19/11/2021).
Mengantisipasi animo tinggi dari para pengunjung, Theresia menyarankan untuk melakukan reservasi minimal satu hari sebelumnya.
Untuk menjamin keamanan dan kenyamanan para tamu, program All You Can Eat Harrisly Bubur Malam tetap dilaksanakan dengan mentaati protokol kesehatan seperti mewajibkan seluruh pengunjung memindai QR Peduli Lindungi saat memasuki area Harris Cafe, menerapkan social distancing, menyediakan sarana cuci tangan dan hand sanitizer, menyediakan sarung tangan saat pengambilan makanan, serta melakukan sterilisasi secara berkala di area Harris cafe.
Informasi lebih lanjut mengenai promo atau kegiatan yang sedang berlangsung di Harris Hotel Sentraland Semarang bisa didapatkan melalui chat dan telepon di nomor Whatsapp Business di 024 7653 0000,website di www.discoverasr.com, instagram @Harris_Semarang atau datang langsung ke Harris Hotel Sentraland Semarang di Jalan Ki Mangunsarkoro No 36, Semarang.