Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Tampilan Baru New Honda Vario 150

PT Astra Honda Motor (AHM) merilis tampilan baru untuk skuter matik Vario 150 dan Honda Vario 125.

Bisnis.com, SOLO--PT Astra Honda Motor (AHM) merilis tampilan baru untuk skuter matik Vario 150 dan Honda Vario 125.

Disebut dengan New Honda Vario 150, skuter matik ini diproduksi dengan warna baru, yakni dua warna monotone, exclusive pearl white dan exclusive matte black. Dua warna baru itu hadir dengan emblem tida dimensi Sayap Honda dan logo Vario 150. Khusus untuk warna exlcusive matte black diberi pelek warna emas.

Berbeda dengan New Honda Vario 150, New Honda Vario 125 diberi warna dan stripe baru. Warna baru New Honda Vario 125 adalah sonic white red. Warna baru itu dilengkapi dengan stripe garis tebal berwarna merah dan hitam.

“Kami terus melakukan pengembangan tidak hanya secara fitur dan teknologi. Namun juga selalu menghadirkan konsep warna baru yang memimpin dan mengubah tren skutik generasi muda Indonesia. Kedua model Vario series ini akan menjadi partner terbaik bagi pecinta skutik, ” ungkap Direktur Marketing AHM, Thomas Wijaya, seperti dikutip astra-honda.com, Selasa (18/4/2017).

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor (AISI), sejak dirilis pertama kali pada September 2006 hingga Maret 2017 Vario telah terjual sebanyak 9.575.508 unit. Untuk tahun 2017 hingga Maret, Vario sudah terjual 301.374 unit, jumlah tersebut 32,54% dari total penjualan skuter matik Honda Januari-Maret 2017.

New Honda Vario 150 dipasarkan dengan kisaran harga Rp21 jutaan, sedangkan New Honda Vario 125 dipasarkan dengan kisaran harga Rp18 jutaan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : News Editor
Sumber : JIBI/Solopos.com

Topik

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper