Bisnis.com, JAKARTA – PT Sewu Segar Nusantara, anak perusahaan Gunung Sewu Grup, memperluas pasar ekspor dengan menggarap pasar baru untuk setiap produk buah unggulannya. Selama ini pisang cavendish dan nanas honi merupakan komoditas unggulan untuk pasar ekspor.
Local Sourching Director PT Sewu Segar Nusantara Slamet Rahardjo mengatakan perusahaan membidik Singapura dan China sebagai pasar baru golden melon Sunpride. Selama ini, buah melon di dua negara tersebut banyak disuplai dari Malaysia.
Slamet berharap ekspor golden molen mulai dapat dilakukan pada 2018. Sejalan dengan itu, Sewu Segar memperkuat kemitraan dengan petani ke sejumlah wilayah untuk menambah pasokan. Target penjualan golden melon sebesar 50.000 box setara dengan 750 ton hingga akhir tahun.
"Secara kualitas golden melon kami sama dengan Malaysia. Saat ini, sedang diidentifikasi terkait distribusi serta dokumen persyaratan lain," kata dia. Selain menargetkan pasar ekspor, Sewu Segar juga fokus meningkatkan konsumsi buah dalam negeri. Sewu Segar memasang target penjualan 6 juta box.
Pisang canvendish, nanas honi, dan jambu kristal berkontribusi terhadap 80% target penjualan. Sementara buah lokal dari petani mitra dan buah impor masing-masing sebesar 10%. "Dari target ini, melon berkontribusi 10% dari buah lokal petani mitra," kata dia.
Guna mendorong penjualan, Sewu Segar juga tengah melakukan uji multilokasi golden melon varietas alisha di Pandeglang, Yogyakarta, dan Cilegon. Rencananya, hasil produksi golden melon varietas alisha akan diujicoba ke pasar pada November.
"Pengembangan ke varietas yang baru untuk memberikan pilihan ke konsumen. Dengan varietas yang baru warna dagingnya lebih orange."