Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pasokan Air Tambahan di PDAM Tirtamarta Menunggu Instalasi

Realisasi tambahan pasokan air untuk PDAM Tirtamarta Yogyakarta dari Sistem Penyediaan Air Minum Regional Sungai Progo belum dapat direalisasikan tahun ini karena masih menunggu kesiapan instalasi.

Bisnis.com, YOGYAKARTA – Realisasi tambahan pasokan air untuk PDAM Tirtamarta Yogyakarta dari Sistem Penyediaan Air Minum Regional Sungai Progo belum dapat direalisasikan tahun ini karena masih menunggu kesiapan instalasi.

"Tidak ada perubahan rencana. Ini sudah sesuai dengan tata kala. Kami tunggu kesiapan instalasi pengolah air di Kronggahan Sleman yang masih dalam proses penyelesaian," kata Direktur Utama Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirtamarta Yogyakarta Dwi Agus Triwidodo, Rabu (4/10/2017).

Menurut dia, tambahan pasokan air dari Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional tersebut tidak hanya diperuntukkan bagi Kota Yogyakarta saja tetapi juga untuk dua kabupaten lain di DIY yaitu Sleman dan Bantul.

Dwi menyebut, Kota Yogyakarta akan memperoleh tambahan pasokan air dari SPAM Regional setelah Kabupaten Sleman dan Bantul memperoleh tambahan masing-masing 50 meter kubik per detik.

"Sleman dan Bantul sudah mendapat tambahan. Sekarang tinggal menunggu realisasi untuk Kota Yogyakarta. Tidak ada perubahan rencana, Kota Yogyakarta akan tetap menerima tambahan 200 meter kubik per detik tahun depan," kata Dwi Agus.

Selain tambahan pasokan yang akan diberikan tahun depan, Yogyakarta juga akan memperoleh tambahan pasokan air dari SPAM Regional untuk tahap kedua dengan tambahan 200 meter kubik per detik. "Total tambahan yang akan diterima 400 meter kubik per detik tetapi diberikan bertahap."

Sementara itu, Direktur Teknik PDAM Tirtamarta Yogyakarta Setiawan mengatakan, air dari Instalasi Pengolah Air Kronggahan akan disalurkan ke reservoir yang berada di Bedog sebelum didistribusikan ke konsumen.

"Air dari SPAM Regional tidak gratis. PDAM membelinya dengan harga Rp2.250 meter kubik per detik," katanya. Ia menyebut, harga air yang harus dibeli sesuai dengan kebutuhan operasional proses pengolahan air dari Sungai Progo untuk dinyatakan sehat dan layak dikonsumsi.

PDAM Tirtamarta tidak akan rugi karena tarif yang akan dibebankan ke pelanggan Rp3.500 meter kubik per detik. "Kami pastikan bahwa kualitas air yang sampai ke pelanggan dalam kondisi memenuhi baku mutu air bersih," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Writer
Editor : News Editor
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper