Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tiga Brimob Tewas Saling Tembak Segera Diautopsi

Ketiga personel Brimob di Kabupaten Blora, Jawa Tengah (Jateng), yang diduga akibat baku tembak, Selasa (10/10/2017) malam, akan segera menjalani autopsi.
Ilustrasi./Web
Ilustrasi./Web

Bisnis.com, SEMARANG - Ketiga personel Brimob di Kabupaten Blora, Jawa Tengah (Jateng), yang diduga akibat baku tembak, Selasa (10/10/2017) malam, akan segera menjalani autopsi.

Meski demikian, Kepolisian Daerah (Polda) Jateng belum menyebut lokasi pasti ketiga personel Brimob yang tewas itu diautopsi di mana.

Ketiga Brimob yang tewas itu, yakni Brigadir Bambang Tejo, 36, Brigadir Budi Wibowo, 30, dan Brigadir Ahmad Supriyanto, 35.

Kabar yang beredar, Brigadir Bambang lebih dulu menembak kedua rekannya. Setelah itu, dirinya melakukan bunuh diri.

Meski demikian, Kapolda Jateng, Irjen Pol. Condro Kirono, belum bisa menyebutkan penyebab tewasnya ketiga anggota Brimob itu. Ia hanya menyebutkan ketiganya ditemukan tewas dengan luka tembak di lokasi pengeboran sumur minyak Sarana Gas Trembul (SGT).

“Saat kejadian itu terdengar beberapa kali suara tembakan, lalu anggota yang sedang ke kamar mandi keluar dan melihat ketiga anggota yang di luar sudah dalam kondisi meninggal dunia,” ujar Kapolda saat menggelar jumpa pers di Gedung Cendekia Akademi Polisi (Akpol), Semarang, Rabu (11/10/2017).

Kapolda menyebutkan para anggota Brimob berada di lokasi kejadian dalam rangka pengamanan lokasi pengeboran minyak. Condro mengatakan pihaknya memang diminta SGT untuk menjaga keamanan lokasi itu.

“Mereka berasal dari satuan Subdit IV Satuan Brimob Polda Jateng yang berada di Pati,” imbuh Condro.

Sementara itu, Condro menambahkan pihaknya telah memerintahkan beberapa anggotanya ke lokasi untuk melakukan penyelidikan.

"Kami sudah memerintahkan kepada Direskrimum Polda Jateng, dan juga Kasat Brimobda dan Kapolres Blora untuk melakukan olah TKP dan memeriksa saksi-saksi. Kemudian, kami akan melakukan identifikasi di lokasi kejadian dan melaksanakan autopsi,” beber Condro.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper