Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Uji Kelayakan Tol Pemalang-Batang Dijadwalkan Oktober

Progres proyek pembangunan jalan bebas hambatan itu kini sudah mencapai 90%.
Truk melintas di proyek pembangunan jalan tol Pemalang-Batang Paket I, di Saweka, Pemalang, Jawa Tengah, Jumat (26/5)./Antara-Hafidz Mubarak A
Truk melintas di proyek pembangunan jalan tol Pemalang-Batang Paket I, di Saweka, Pemalang, Jawa Tengah, Jumat (26/5)./Antara-Hafidz Mubarak A

Bisnis.com, PEKALONGAN – Uji kelayakan jalan Tol Pemalang-Batang, Jawa Tengah, rencananya dilaksanakan pada akhir Oktober 2018 karena progres proyek pembangunan jalan bebas hambatan itu kini sudah mencapai 90%.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Pekalongan, Wahyu Kuncoro di Pekalongan, Kamis (23/8/2018), mengatakan bahwa saat ini proyek pembangunan jalan tol sudah memasuki tahap pekerjaan pelapisan baik pengaspalan maupun pengecoran sehingga akhir tahun 2018 sudah bisa difungsikan.

"Berdasar informasi yang kami peroleh dari pelaksana pengerjaan pembangunan jalan bebas hambatan sudah bisa dilakukan uji layak jalan pada akhir Oktober 2018," tambahnya.

Menurut dia, wilayah Kabupaten Pekalongan direncanakan ada exit (pintu keluar) tol di Kecamatan Bojong. Posisi terkini, sebut dia sedang pembahasan penunjukan pengelola. Jalan tol sepanjang 39,2 kilometer ini menghubungkan daerah Pemalang dengan Batang.

Ia mengatakan jalan tol Batang-Pemalang ini merupakan bagian dari pembangunan tol Trans Jawa yang akan menghubungkan Merak, Banten hingga Banyuwangi, Jawa Timur.

"Semoga pelaksanaan pembangunan jalan tol ini bisa sesuai harapan dan manfaatnya dapat dinikmati oleh masyarakat demi percepatan pembangunan," lanjutnya.

Bupati Pekalongan Asip Kholbihi mengemukakan pemkab akan berusaha semaksimal mungkin untuk kesuksesan proyek pembangunan tol Trans Jawa ini.

"Kami akan terus menjalin koordinasi dengan Pemalang Batang Toll Road (PBTR) untuk langkah-langkah percepatan proyek. Kami berharap pada tahun ini jalan bebas hambatan itu sudah bisa dimanfaatkan," jelasnya.

Pimpinan Proyek (Pimpro) PT Waskita Karya Pemalang Batang Tol Road (PBTR) Aminudin mengatakan progres konstruksi tol Pemalang-Batang mulai dari Desa Sewaka Kabupaten Pemalang hingga Desa Pasekaran, Kabupaten Batang sudah mencapai sekitar 90% sehingga pada November 2018 ditarget sudah selesai.

"Proses pengerjaan konstruksi tol ruas Pemalang-Batang kini sudah mendekati tahap akhir (finishing) sehingga pada akhir November mendatang bisa selesai secara keseluruhan," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Miftahul Ulum
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper