Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Jateng Salurkan CSR untuk Perbaiki 133 RTLH di Wonogiri

Bupati Wonogiri Joko Sutopo mengucapkan terima kasih kepada Bank Jateng dan seluruh pihak yang telah berkontribusi terhadap kegiatan Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni tersebut.
Bank Jateng menyerahkan dana CSR untuk perbaikan 133 unit rumah tidak layak huni (RTLH) di Kabupaten Wonogiri, serta memberikan satu unit mobil Toyota Fortuner untuk mobil operasional Pemkab Wonogiri.(Foto: Istimewa)
Bank Jateng menyerahkan dana CSR untuk perbaikan 133 unit rumah tidak layak huni (RTLH) di Kabupaten Wonogiri, serta memberikan satu unit mobil Toyota Fortuner untuk mobil operasional Pemkab Wonogiri.(Foto: Istimewa)

Bisnis.com, WONOGIRI — Bank Jateng menyerahkan dana bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) senilai total Rp1,99 miliar untuk perbaikan 133 unit rumah tidak layak huni (RTLH) di Kabupaten Wonogiri. Bank Jateng juga memberikan satu unit mobil Toyota Fortuner untuk mobil operasional Pemkab Wonogiri.               

Penyerahan CSR diselenggarakan di halaman pendapa Kabupaten Wonogiri, Sabtu (10/4/2021). Kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun Bank Jateng yang ke-58 yang dilaksanakan serentak seluruh Cabang Koordinator Bank Jateng.

Kegiatan seremonial penyerahan CSR yang dirangkai dengan acara Gowes Bersama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Hadir dalam kesempatan tersebut Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno bersama jajarannya dan Bupati Wonogiri Joko Sutopo. Acara juga diikuti secara virtual oleh seluruh Cabang Koordinator Bank Jateng yang juga gowes dengan Pemkab masing-masing.

Dalam kesempatan tersebut, Ganjar Pranowo berharap bantuan RTLH dapat membantu upaya pengentasan kemiskinan di daerah.

“Pengentasan kemiskinan harus dilakukan secara koordinatif oleh semua pemangku kepentingan. Terlebih, saat pandemi sekarang ini, bukan hanya pemerintah melalui APBN atau APBD, tapi juga perusahaan-perusahaan dan lembaga yang punya CSR,” katanya dalam siaran pers, Rabu (21/4/2021).

Sementara itu, Supriyatno menyampaikan bahwa penyerahan kendaraan operasional ini merupakan bentuk dukungan yang diberikan Bank Jateng untuk kegiatan operasional Pemkab Wonogiri, sekaligus sebagai komitmen untuk terus menjalin kerja sama.

“Kami berharap Bank Jateng dan Pemkab Wonogiri dapat terus menjalin kerja sama yang baik dan saling menguntungkan,” ujarnya.

Bupati Wonogiri Joko Sutopo mengucapkan terima kasih kepada Bank Jateng dan seluruh pihak yang telah berkontribusi terhadap kegiatan Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni tersebut. Bupati juga mengapresiasi Bank Jateng yang telah memberikan mobil Toyota Fortuner untuk kelancaran operasional Pemkab Wonogiri.

Pemimpin Bank Jateng Cabang Wonogiri Ratna Sulistyawati juga menyampaikan terimakasih atas sinergi kerja sama yang terjalin baik selama ini antara Bank Jateng dengan Pemkab Wonogiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper