Bisnis.com, SEMARANG - Aston Inn Pandanaran Semarang menjadi salah satu destinasi wisata bersama keluarga di Kota Semarang. Hotel yang berlokasi di jantung kota itu punya tiga tipe kamar, mulai Studio Plus, Studio Executive, dan Suite Room.
"Salah satu spot terbaik kami adalah kolam renang yang berlokasi di rooftop, dengan posisinya tersebut Anda dapat melihat keindahan sunrise di pagi hari serta pemandangan Kota Semarang sambil berenang bersama keluarga," jelas Marketing Communication Aston Inn Pandanaran Semarang, Krisdiar Porandito.
Aston Inn Pandanaran Semarang punya 151 kamar. Hotel tersebut juga punya fasilitas sembilan ruang rapat yang bisa disewakan untuk acara sosial, kegiatan bisnis, ataupun liburan bersama keluarga.
Krisdiar menjelaskan bahwa Aston Inn Pandanaran Semarang juga punya berbagai fasilitas untuk memanjakan para tamu yang datang. Mulai G40 Gym, Masjid Al Fitri, Savitri Spa, Sky Pool, serta Altitude Sky Lounge yang bisa digunakan untuk sarapan pagi bersama keluarga.
"Sarapan pagi sambil menikmati keindahan pemandangan Kota Semarang di pagi hari dari atas dengan beragam menu yang disajikan oleh tim Food & Beverage," jelas Krisdiar.
Sajian kuliner yang disediakan terdiri dari menu pembuka seperti salad, sayur, buah-buah segar, bubur ayam, ataupun omelet. Untuk hidangan utama, tamu yang datang bisa menikmati aneka hidangan penutup, waffle, pukis, hingga roti john.
Aston Inn Pandanaran Semarang juga punya hadiah spesial buat anak-anak yang berlibur bersama keluarganya di akhir pekan.
"Pemberian balon ke tamu anak-anak saat sedang sarapan pagi di Altitude Sky Lounge bertujuan agar mereka bisa merasakan kenyamanan, kegembiraan, dan keceriaan seperti di rumah sendiri saat menginap di Aston Inn Pandanaran Semarang bersama keluarga," jelas Krisdiar.