Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Aston Inn Pandanaran Semarang Perbarui Nama Kamar

Selain mengubah penamaan kamar, Aston Inn Pandanaran Semarang juga memperbarui fasilitas amenities.
Aston Inn Pandanaran Semarang. /Foto: Istimewa
Aston Inn Pandanaran Semarang. /Foto: Istimewa

Bisnis.com, SEMARANG — Aston Inn Pandanaran Semarang mengganti penamaan kamar, menambah fasilitas, serta merenovasi Masjid Al Fitri yang berada di lantai 5 hotel. 

Hotel yang berlokasi di pusat Kota Semarang tersebut memiliki 7 tipe kamar. Sebelumnya, ketujuh kamar itu disebut dengan Studio Plus, Studio Plus Premier, Studio Executive, Studio Executive Premier, Suite room, Family Room dan Aston Suite. Saat ini, penamaan kamarnya berganti menjadi Superior, Superior Double with City View, Deluxe, Deluxe Premier, Executive Suite, Family Room dan Aston Suite. 

Dari ketujuh tipe kamar yang tersedia, para tamu yang menginap di kamar tipe Superior Double with City View, Deluxe Premier, Family Room dan Aston Suite dapat menikmati keindahan Jalan Pandanaran serta jembatan Sky Bridge Pandanaran. 

Krisdiar Porandito, Marketing Communication Aston Inn Pandanaran Semarang, mengatakan bahwa penamaan kamar pada sebuah hotel merupakan hal terpenting agar para tamu mudah untuk mengingat serta mengetahui apa saja fasilitas yang ada di kamar tersebut. 

“Pembaruan nama kamar serta renovasi Masjid Al Fitri merupakan salah satu upaya untuk terus meng-update dan meningkatkan pelayanan serta kenyamanan para tamu,” ujarnya dalam siaran pers, Kamis (16/5/2024). 

Selain mengubah penamaan kamar, Aston Inn Pandanaran Semarang juga memperbarui fasilitas amenities. Sebagai bentuk dukungan untuk menjaga kelestarian lingkungan dan mengurangi penggunaan plastik, saat ini manajemen hotel tidak lagi menyediakan air mineral dalam kemasan plastik di setiap kamar. Sebagai gantinya, para tamu dapat mengambil air di mesin dispenser yang tersedia di setiap lantai. Disediakan wadah air minum di setiap kamar untuk mengisi ulang air. 

Khusus di kamar Executive Suite, Family Room dan Aston Suite, fasilitas dispenser air sudah tersedia di dalam kamar. Tersedia pula mesin pembuat kopi di kamar Executive Suite dan Aston Suite.

Adapun, renovasi Masjid Al Fitri dilakukan dengan mengganti karpet masjid untuk menambah kenyamanan para jemaah. Masjid Al Fitri dapat menampung sekitar 150 jemaah, dan dapat diakses oleh para tamu untuk beribadah salat 5 waktu, salat Jumat maupun Idulfitri dan Iduladha. 

Aston Inn juga menyediakan fasilitas lain untuk para tamu, yang meliputi pusat kebugaran G40 Gym serta Savitri Spa yang berada di lantai 11, meeting room di lantai 2 dan 3, tempat nongkrong untuk menikmati kopi dan makanan kekinian dengan fasilitas smoking area indoor di 40 Lane Cafe, berenang di sky pool dan sarapan pagi sambil menikmati keindahan kota Semarang yang berada di rooftop.  


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper