Bisnis.com, SEMARANG — Harris Hotel Sentraland Semarang menyambut semarak periode liburan sekolah dengan menyiapkan sejumlah program yang ditujukan untuk menarik tamu. Program yang ditawarkan antara lain festival anime & cosplay, juga paket renang dengan harga terjangkau.
Festival anime & cosplay dikemas dalam acara Harris Pop Culture Festival 2024: Matsurinime akan diadakan pada 7 Juli 2024 di area mini golf dan kolam renang lantai 7 Harris Hotel Sentraland Semarang.
Berkolaborasi dengan beberapa komunitas seperti Oraenmaniya, Otaku Cafe, dan Idol Semarang, festival ini akan mengangkat serangkaian kegiatan dan kompetisi yang terinspirasi dari budaya pop Jepang seperti cosplay, coswalk, cosstreet, anisong, dance cover, toys & hobby display, action figure exhibitions, sampai festival kuliner Jepang. Acara tersebut dapat diikuti secara gratis dan terbuka untuk umum.
Program liburan di Harris Hotel Semarang berikutnya adalah paket berenang murah meriah yang berkolaborasi dengan Grab Dine-Out Deals. Hanya dengan Rp80.000 nett/voucher, pengunjung akan mendapatkan paket akses masuk ke kolam renang dan 1 pizza ukuran besar.
Terdapat dua pilihan voucher dengan harga yang sama. Pertama, paket kids bundling akses berenang untuk 2 anak plus 1 pizza ukuran besar. Kedua, paket menu bundling akses berenang untuk 1 dewasa dan 1 pizza ukuran besar.
Pengunjung dapat membeli voucher paket berenang senilai Rp80.000 tersebut melalui aplikasi Grab. Satu akun hanya dapat membeli maksimal 2 buah voucher digital.
Azkar Rizal Muhammad, Marketing & Branding Manager Harris Hotel Sentraland Semarang, mengatakan bahwa program dan kegiatan yang diadakan oleh Harris Hotel Semarang selama masa liburan ini memang ditujukan tidak hanya untuk tamu yang menginap saja, namun untuk khalayak umum.
“Pada periode liburan kali ini kami tak hanya fokus membuat promo kamar atau promo makan saja, promo dan program yang pada dasarnya hanya bisa dinikmati oleh segmen pasar tertentu. Karena kami tahu yang menikmati masa libur sekolah ini dari seluruh kalangan. Jadi kami membuat program dan kegiatan yang memang dapat menjangkau seluruh kalangan pasar. Kami siap membuat momen liburan jadi semakin menyenangkan untuk semuanya,” ujarnya dalam siaran pers, Rabu (3/7/2024).