Bisnis.com, SEMARANG - Kotta GO Yogyakarta menawarkan paket buka puasa bersama bertajuk Taste of Ramadhan. Tersedia aneka hidangan dari berbagai penjuru Nusantara yang dapat dinikmati bersama-sama.
Beberapa menu yang dapat menjadi pilihan antara lain adalah aneka menu sate, bakmi Jawa, dan beragam menu takjil dari bubur manis hingga Es Marem Kotta yang menjadi signature menu Kotta GO Yogyakarta.
Paket buka puasa bersama Taste of Ramadan Kotta GO Yogyakarta ditawarkan dengan harga Rp99.000 per orang. Tersedia promo buy 10 get 1 free.
Untuk tamu anak-anak berusia 5-10 tahun, paket tersebut dapat diperoleh dengan harga Rp75.000 per pax. Sedangkan anak-anak di bawah usia 5 tahun gratis.
"Kami ingin memastikan setiap anggota keluarga baik dewasa maupun anak-anak merasa nyaman dan bahagia saat berbuka puasa," ujar Intan Pradhita Novitasari, Marketing Communication Kotta GO Yogyakarta dalam siaran pers, Selasa (11/3/2025).
Kottalites, sebutan untuk para tamu Kotta GO Yogyakarta, juga berkesempatan mendapatkan voucher menginap di Kotta GO Tegal atau Kotta Hotel Semarang apabila membagikan momen berbuka puasa bersama di media sosial. Setiap postingan momen iftar akan direkap dan diundi pada akhir ramadan.
Taste of Ramadhan tersedia setiap hari sepanjang bulan ramadan. Informasi lebih lanjut dan reservasi dapat dilakukan melalui telepon di 08112658989, instagram @kottago.jogja, atau website www.kottahotels.com/yogyakarta.