Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

31 Kabupaten dan Kota di Jateng Mulai Lakukan Vaksinasi

Sebanyak 165.872 orang tenaga kesehatan menjadi sasaran utama vaksinasi pada tahap pertama ini.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah Yulianto Prabowo./Bisnis-Alif Nazzala Rizqi
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah Yulianto Prabowo./Bisnis-Alif Nazzala Rizqi

Bisnis.com, SEMARANG – Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, Yulianto Prabowo, mengungkapkan bahwa 31 Kabupaten dan Kota akan melakukan proses vaksinasi secara serempak pada Senin (25/1/2021).

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima Bisnis, sebanyak 165.872 orang tenaga kesehatan menjadi sasaran utama vaksinasi pada tahap pertama ini.

Yulianto mengungkapkan bahwa maksimal ada 10 orang yang berhak divaksin untuk pertama kali, yaitu Bupati atau Walikota, Ketua DPRD, Dandim, Kapolres, Kajari, Kadinkes, tokoh agama, tokoh kesehatan, dan tokoh masyarakat. Setelah itu, proses vaksinasi bisa dilakukan kepada tenaga kesehatan di masing-masing daerah.

Bupati Jepara, Dian Kristiandi, menjadi salah satu kepala daerah yang menerima vaksin di tahap pertama ini. Beberapa tahapan ia lakukan, mulai dari pengecekan tekanan darah, interview, hingga pemeriksaan kesehatan lainnya. Ia mengaku tidak ada efek apapun setelah melakukan vaksinasi.

Alhamdulillah, setelah divaksin biasa saja, tidak ada efek apa-apa,” ungkapnya.

Jepara menjadi salah satu dari 31 Kabupaten dan Kota yang mulai melakukan vaksinasi pada hari ini (25/1/2021). Sebelumnya, tiga wilayah lainnya di Jawa Tengah telah melakukan proses vaksinasi, tepatnya pada 14 Januari 2021 lalu. Tiga wilayah tersebut antara lain Kota Semarang, Kabupaten Semarang, dan Kota Surakarta.

Sabtu lalu (23/1/2021), sebanyak 248.600 dosis vaksin Sinovac tiba di Jawa Tengah dan langsung didistribusikan. “Sudah terkirim ke Kabupaten / Kota, diharapkan sudah selesai semuanya,” ungkap Yulianto, pekan lalu.

Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah mencatat bahwa sebanyak 19.790 orang telah menerima vaksin Sinovac. Dari jumlah tersebut, 159.703 calon penerima telah melakukan registrasi ulang.

Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah juga melaporkan capaian proses vaksinasi. Sementara ini, proses vaksinasi telah mencapai 54,6 persen dari target 32.973 orang tenaga kesehatan pada termin pertama tahap satu vaksinasi Covid-19 di Jawa Tengah. Termin pertama ini ditargetkan rampung pada 28 Januari 2021.

Sejumlah 122.617 orang tenaga kesehatan menjadi sasaran vaksinasi pada tahap pertama. Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah berharap agar proses vaksinasi tahap satu ini bisa selesai pada 11 Februari 2021.

“Kalau untuk nakes, semuanya diharapkan selesai pada Februari 2021,” ujar Yulianto.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper