Bisnis.com, SEMARANG — Menyambut Lebaran, Hotel Aston Inn Pandanaran Semarang membagikan bingkisan kepada para karyawan, petugas di public area, tukang parkir, dan tenaga security. Pembagian bingkisan tersebut merupakan bagian dari rangkaian program Ramadan Hijrah.
Pembagian bingkisan lebaran dilaksanakan secara bertahap pada 20 April dan 22 April 2022. Bingkisan diserahkan oleh manajemen hotel yang diwakili oleh Executive Assistant Manager Hotel Aston Inn Pandanaran Semarang Yuliani Krisharyati, Human Resources Manager Sriwulan, Chief Accountant Ben Susilo, dan tim SSA.
Krisdiar Porandito, Marketing Communication Aston Inn Pandanaran Semarang, mengatakan bahwa bingkisan Lebaran yang berisi paket sembako tersebut merupakan salah satu bentuk apresiasi manajemen kepada para staf.
“Kegiatan pemberian bingkisan lebaran ini merupakan rangkaian kegiatan sosial Ramadan Hijrah yang dilaksanakan oleh Aston Inn Pandanaran Semarang. Kegiatan ini kami lakukan bertujuan sebagai bentuk kepedulian manajemen kepada mereka agar dapat merayakan hari raya Idulfitri dengan suka cita,” ujarnya dalam siaran pers, Sabtu (23/4/2022).
Hotel Aston Inn Pandanaran Semarang yang berlokasi di pusat Kota Semarang memiliki fasilitas 151 kamar yang terdiri atas 3 tipe, yaitu Deluxe, Executive, Suites, dan dilengkapi dengan 9 ruang meeting, 1 ballroom, sky lounge, sky pool, 40Lane Café, gym, dan spa.