Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono di Jakarta, Senin (22/1/2024), menyampaikan progres tol Bawen - Yogyakarta, dimana untuk ruas Banyurejo - Sleman dapat selesai pada Kuartal I tahun 2025.
Pembangunan Jalan Tol Yogyakarta - Bawen sepanjang 76,30 km melintasi 2 provinsi yaitu, Provinsi Jawa Tengah sepanjang 66,32 km dan Daerah Istimewa Yogyakarta sepanjang 8,80 km. Terdiri dari 6 Seksi, yaitu Seksi 1 Sleman - Banyurejo 8,25 km dengan progres lahan 81 persen dan konstruksi 72 persen. Ruas Sleman - Banyurejo telah dimulai pembangunannya pada awal 2022 dan ditargetkan selesai pada Kuartal I tahun 2025.
Selanjutnya Seksi 2 Banyurejo-Borobudur (15,26 km) progres lahan sudah 84,44 persen, Seksi 3 Borobudur-Magelang 8,08 km lahan 27,84 persen, Seksi 4 Magelang-Temanggung (16,26 km) lahan 1,3 persen, dan Seksi 5 Temanggung-Ambarawa (22,56 km) dengan pekerjaan lahan 0,9 persen. Sedangkan Seksi 6 Ambarawa-Junction Bawen terkoneksi Tol Semarang-Solo (5,21 km) dengan pekerjaan lahan 65,79 persen dan konstruksi 4,41 persen.
Seksi 2 Banyurejo - Borobudur menuju Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Borobudur akan segera dimulai lelang konstruksinya dan diperkirakan akan mulai konstruksi pertengahan April 2024.