Bisnis.com, YOGYAKARTA – Bank Jateng mengajak masyarakat membudayakan menabung melalui konser musik dengan mendatangkan band internasional dari Denmark Michael Learns to Rock (MLTR).
Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno di Yogyakarta, Sabtu (7/10/2017), mengatakan untuk menyaksikan pentas musik dalam ‘Gala Pesta Bank Jateng’ di Grand Pacific Hall Yogyakarta ini penonton tidak perlu membeli tiket, tetapi cukup menabung di Bank Jateng.
Ia menjelaskan untuk bisa menikmati pentas musik yang dirangkai dengan pengundian Grand Prize Tabungan Bima Bank Jateng tersebut, masyarakat cukup membuka tabungan Bima minimal Rp500 ribu dan mengendapkan saldo, nasabah sudah dapat merasakan manfaatnya.
Selain bisa mendapatkan tiket konser MLTR, nasabah juga mendapatkan satu kupon undian tabungan Bima dan berlaku kelipatannya. "Nasabah dapat memborong berbagai jenis hadiah sekaligus, karena pengundian dilakukan berdasarkan kupon bukan berdasarkan nomor rekening," katanya menjelang konser MLTR.
Ia menuturkan pihaknya memanggil grup asing, karena ingin menampilkan sesuatu yang berbeda dan pihaknya tidak mengambil keuntungan dari konser tersebut.
"Melalui kegiatan ini kami ingin menyampaikan kesadaran untuk menabung dan untuk menonton konser yang bagus tidak harus membayar mahal, tidak harus mengeluarkan uang tetapi cukup menabung saja," katanya.
Hal itu terobosan Bank Jateng untuk menggugah kesadaran menabung dan ke depan kemungkinan banyak bank yang akan melakukan terobosan seperti ini. "Kegiatan ini akan membahagiakan penabung, dari pada membayar tiket lebih baik untuk kebutuhan lainnya dan kita menabung," katanya.
Supriyatno mengatakan pengundian grand prize mengajak nasabah untuk bersuka cita. Acara ini merupakan momentum yang membahagiakan bagi keluarga besar bank Jateng karena dapat mempersembahkan sebuah acara musik brkelas internasional bagi nasabah setia.
"Gala Pesta Bank Jateng kali ini dilaksanakan bertepatan dengan ulang tahun ke-261 Kota Yogyakarta dan sekaligus sebagai momentum perkenalan antara Bank Jateng dengan publik Yogyakarta, karena direncanakan akan membuka cabang di Yogyakarta," katanya.
Bank Jateng Ajak Giat Menabung Lewat Agenda Konser Musik
Bank Jateng mengajak masyarakat membudayakan menabung melalui konser musik dengan mendatangkan band internasional dari Denmark Michael Learns to Rock (MLTR).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
3 jam yang lalu