Bisnis.com, YOGYAKARTA—Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo meresmikan kantor cabang PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah (Bank Jateng) di Yogyakarta, Jumat (19/1/2018).
Dia menggunting pita sebagai tanda resmi kantor baru Bank Jateng itu beroperasi.
Peresmian kantor cabang baru yang berlokasi di Jalan Prof. Herman Yohanes No. 1331, Sagan, Yogyakarta, itu diikuti sejumlah rangkaian acara.
Diawali dengan selamatan menempati kantor baru yang diselenggarakan Kamis malam (18/1/2018). Sebagaimana tradisi dan budaya Jawa, melalui acara itu, keluarga besar Bank Jateng dari Semarang bermaksud kulonuwun kepada masyarakat, khususnya di Sagan dan sekitarnya.
Rangkaian acara dilanjutkan dengan gowes, malam gala dinner, hingga pesta 1.000 durian, sejak Jumat sore hingga malam (19/1/2018).
“Jateng dan Jogja punya kedekatan luar biasa. Buka cabang di sini, Bank Jateng bisa melayani masyarakat Jateng di sini,” ujar Ganjar, Jumat (19/1/2018).
Menurutnya, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), khususnya Kota Yogyakarta, memiliki potensi perputaran uang yang sangat prospek, terutama di sektor pendidikan dan pariwisata.
Dia mengatakan banyak mahasiswa asal Jateng yang mengenyam pendidikan di Kota Gudeg itu, baik kampus negeri maupun swasta.
“Begitu pariwisata, banyak juga masyarakat Jateng yang berbisnis di DIY karena Jateng berbatasan langsung dengan DIY,” tegasnya.
Pembukaan kantor cabang baru ini membuat Bank Jateng memiliki dua kantor cabang di luar Jateng, yaitu Jakarta dan Yogyakarta. Kantor baru ini diharapkan dapat menambah pasar yang lebih besar.
“Ekspansi pasar mendapat pasar baru sehingga income lebih baik dan pengembangan lebih baik juga,” kata Ganjar.