Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Jateng dan UNS Jalin Kerja Sama di Bidang Pendidikan

Kemitraan yang terjalin diharapkan dapat mendukung pelaksanaan tugas serta fungsi Bank Jateng dan Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta.
Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno (kedua kanan) bersalaman dengan Rektor UNS Prof Jamal Wiwoho (kanan) sepakat menjalin kerja sama di bidang pendidikan dengan menandatangani nota kesepahaman, Jumat (20/9/2019)./Istimewa
Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno (kedua kanan) bersalaman dengan Rektor UNS Prof Jamal Wiwoho (kanan) sepakat menjalin kerja sama di bidang pendidikan dengan menandatangani nota kesepahaman, Jumat (20/9/2019)./Istimewa

Bianis.com, SEMARANG -- Bank Jateng dan Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menandatangani nota kesepahaman terkait kerja sama di bidang pendidikan, penelitian, dan kajian advokasi.

Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) itu dilakukan oleh Rektor UNS Prof Jamal Wiwoho dan Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno di kampus UNS, Jumat (20/9/2019). Kemitraan yang terjalin diharapkan dapat mendukung pelaksanaan tugas serta fungsi Bank Jateng dan UNS.
 
Bentuk kerja sama lainnya berupa pengabdian kepada masyarakat di bidang perbankan, pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM), layanan-layanan perbankan dari Bank Jateng termasuk pembayaran mahasiswa, dan bidang lainnya yang disepakati.
 
Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno mengatakan saat ini, BUMD milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah (Jateng) itu telah bekerja sama dengan 50 perguruan tinggi dan yayasan pendidikan. Penandatanganan MoU ini akan menambah kerja sama dengan perguruan tinggi dan pendidikan yang sudah ada.

"Ini menunjukkan kepedulian Bank Jateng terhadap dunia pendidikan dalam upaya peningkatan corporate image Bank Jateng," paparnya dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis. Sabtu (21/9/2019).

Adapun Rektor UNS Prof Jamal Wiwoho menerangkan MoU itu akan segera ditindaklanjuti dengan berbagai kebijakan di lapangan. 
 
"Kenapa kami mengandeng perbankan untuk kerja sama? Karena perbankan itu punya nilai tambah," tuturnya.

Saat ini, Bank Jateng memiliki jaringan 644 kantor layanan dan 928 layanan ATM yang tersebar di wilayah Jateng dan telah memiliki cabang di Yogyakarta serta Jakarta.
 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Annisa Margrit
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper