Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Santap Siang Sambil Memancing Bersama Keluarga di Rawa Pening

Tak hanya menawarkan sajian yang lezat, restoran Kampoeng Rawa juga menyediakan kolam pemancingan yang bisa digunakan pengunjung.
Rumah makan apung, Kampoeng Rawa, jadi alternatif bagi warga Semarang yang ingin menghabiskan waktu bersama keluarga. / Bisnis-Muhammad Faisal Nur Ikhsan
Rumah makan apung, Kampoeng Rawa, jadi alternatif bagi warga Semarang yang ingin menghabiskan waktu bersama keluarga. / Bisnis-Muhammad Faisal Nur Ikhsan

Bisnis.com, SEMARANG – Warga Semarang dan sekitarnya tak perlu melancong keluar daerah selama libur Lebaran. Pasalnya, selain masih dibatasinya pergerakan masyarakat, Kabupaten Semarang juga menyimpan berbagai destinasi wisata yang cukup menarik. 

Salah satunya adalah restoran Kampoeng Rawa yang berada tepat di pinggir Rawa Pening, Ambarawa, Semarang. “Kita tetap buka, sesuai arahan Bupati. Kita buka sampai sore jam 6. Kapasitas pengunjung juga kita batasi, dari depan [pintu masuk] sudah dicek,” jelas Simon, General Manager Kampoeng Rawa, Jumat (14/5/2021).

Kepada Bisnis, Simon menjelaskan bahwa karena wilayah tersebut berada di zona oranye penyebaran Covid-19, maka sejumlah atraksi wisata ditiadakan. “Untuk lebaran ini kita pakai instruksi Bupati, untuk wisata gak boleh dibuka, cuma khusus rumah makan,” jelasnya.

Meskipun atraksi wisata seperti mainan anak dan perahu wisata tidak beroperasi, pengunjung masih dapat menghabiskan waktu bersama keluarga di restoran ini. Pasalnya, Kampoeng Rawa menyediakan dua buah lokasi yang menarik.

Satu lokasi restoran memiliki tema rumah makan apung dimana bilik-bilik pengunjung berada di atas Rawa Pening. Sementara itu, di lokasi lainnya, pengunjung dapat menikmati sensasi wisata kuliner di pinggir kolam.

Simon juga menjelaskan bahwa pengunjung dapat memancing sendiri ikan yang ingin diolah. “Asyik memang di sini, kita manfaatkan air Rawa Pening untuk kolam. Kita siapkan alat dan umpannya, mereka mau bawa sendiri pun monggo. Ketika dapat ikan dan mau dimasak pun kita siap,” jelasnya.

Uniknya, tidak semua pengunjung memiliki pengalaman memancing. “Tadi bahkan ada yang minta diajari. Ini ada nila, bawal, sama lele. Kolamnya beda-beda,” ujar Simon.

Kampoeng Rawa menawarkan berbagai olahan ikan air tawar dengan berbagai macam menu. Karakter rasanya dominan asin-pedas. Simon juga menyampaikan salah satu menu unik restoran tersebut. Yaitu cah eceng gondok. Tanaman yang dianggap hama tersebut rupanya bisa diolah menjadi sajian yang sedap.

Tak hanya eceng gondok, restoran tersebut juga mengolah keong yang banyak ditemui di sekitar rawa. “Keong itu di sini jadi musuh petani, tapi jadi menu di sini. Ada yang dibuat sambal ijo, orang senang itu,” jelas Simon

Restoran Kampoeng Rawa berlokasi di Jl. Khan Abdul Halim, Tambakrejo, Tambakboyo, Kecamatan Ambarawa, Semarang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper