Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Jateng Resmikan Dua Kantor Baru di Wonosobo

Dua kantor baru tersebut dibangun lebih representatif guna mendukung pelayanan Bank Jateng kepada masyarakat.
Bank Jateng meresmikan gedung kantor baru Cabang Pembantu Kertek dan Kaliwiro di Kabupaten Wonosobo. /Foto: Istimewa
Bank Jateng meresmikan gedung kantor baru Cabang Pembantu Kertek dan Kaliwiro di Kabupaten Wonosobo. /Foto: Istimewa

Bisnis.com, WONOSOBO — Bank Jateng meresmikan gedung kantor baru Cabang Pembantu (Capem) Kertek dan Kaliwiro di Kabupaten Wonosobo. Pembukaan kantor baru tersebut diharapkan bisa memberikan pelayanan yang lebih optimal terhadap masyarakat, sekaligus mendukung pemulihan perekonomian di Wonosobo.

Peresmian gedung kantor baru Bank Jateng Capem Kertek dan Capem Kaliwiro dilakukan terpusat di Kantor Capem Kertek, Senin (27/2). Pada kesempatan tersebut Bank Jateng juga memberikan bantuan wang tunai dan sembako senilai Rp12,5 juta kepada Asrama Pendidikan Alquran Babussalam, dan satu unit mobil operasional kepada Pemkab Wonosobo.

Pimpinan Cabang Koordinator Magelang Muhammad Yuda Negara mengatakan, dua kantor baru tersebut dibangun lebih representatif guna mendukung pelayanan Bank Jateng kepada masyarakat.

"Kalau gedung lebih representatif, masyarakat juga akan lebih nyaman dan betah di Bank Jateng. Sehingga kami harap nasabah bisa menjadikan Bank Jateng sebagai rumahnya masyarakat Wonosobo,” ujarnya dalam siaran pers, Senin (6/3/2023).

Yuda menambahkan, Bank Jateng berkomitmen untuk turut mendorong pemulihan ekonomi paska pandemi. Salah satunya melalui kredit super mikro yang angsurannya murah, dengan bunga 3 persen. Program kredit super mikroini telah diluncurkan secara serentak di Benteng Vastenburg Surakarta pada akhir Februari 2022 yang lalu.

Hingga saat ini, sudah ada sekitar 15 warga Wonosobo yang mengakses kredit super mikro yang merupakan program kredit yang ditujukan bagi pelaku usaha berskala kecil yang membutuhkan dukungan permodalan.

Program kredit super mikro akan terus didorong hingga optimal. Harapannya agar banyak nasabah yang, nantinya bisa memanfaatkan program tersebut.

"Kalau sudah optimal, kredit super mikro ini diharap bisa naik kelas lagi ke plafon lebih tinggi. Supaya perekonomian nanti juga bisa berjalan lebih baik lagi,” tuturnya.

Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat mengapresiasi Bank Jateng yang telah berupaya meningkatkan kenyamanan. nasabah, dengan pembangunan dua gedung barunya. Menurut Afif hal ini merupakan wujud konkret Bank Jateng untuk optimalisasi pelayanan.

“Kalau kantornya baik berarti memberi ruang kehormatan bagi nasabah sehingga semakin nyaman. Mudah-mudahan akan memantik spirit nasabah agar selalu ingat dengan Bank Jateng, kalau ingat kan dia akan mau menabung, kredit atau aktivitas perbankan lainnya," kata Bupati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : press release

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper