Pastikan Sertifikat Aman, Amaya Home Resort Jadi Developer Perumahan Terpercaya

Amaya Home Resort juga memberikan komitmen penuh dalam hal transparansi dokumen. Semua informasi dapat diakses dengan mudah oleh para calon pembeli,
Foto: Pastikan Sertifikat Aman, Amaya Home Resort Jadi Developer Perumahan Terpercaya
Foto: Pastikan Sertifikat Aman, Amaya Home Resort Jadi Developer Perumahan Terpercaya

Bisnis.com, Semarang - Investasi dalam perumahan adalah salah satu keputusan besar keuangan yang sangat penting dan merupakan mimpi banyak individu, untuk memastikan bahwa keputusan ini diambil dengan bijak, memilih pengembang perumahan yang terpercaya adalah suatu keharusan. Setelah marak pemberitaan mengenai penipuan oleh pihak pengembang properti, seperti yang terjadi dalam beberapa kasus, yang mana dalam kasus tersebut korban telah membayar untuk kavling idamannya namun hingga waktu yang sudah ditentukan mereka belum juga mendapat Akta Jual Beli ( AJB ) maupun sertifikat tanah, tentu hal ini sangat merugikan bagi konsumen, dan kepercayaan terhadap pengembang juga menjadi diragukan.


Hal ini berbeda dengan Amaya Home Resort, salah satu unit bisnis milik PT Kota Satu Properti Tbk (SATU) yang telah memenangkan kepercayaan konsumen, terbukti dengan prestasi penjualannya dari awal berdiri pada 2013 lalu sampai dengan November 2023 yang berhasil mencatatkan penjualan sebanyak 289 unit, baik untuk hunian maupun komersial / ruko. Sepanjang tahun 2023 Amaya Home Resort berhasil melakukan 10 AJB dan tercatat ada 9 BAST yang telah diselesaikan.


Prestasi baik yang didapatkan Amaya ini, tidak lain karena kesiapannya dalam menyediakan Sertifikat Hak Guna Bangunan yang sah guna ditunjukkan kepada konsumen sebelum pada akhirnya dilakukan proses AJB untuk kemudian dilakukan peningkatan hak milik. Sertifikat hak milik (SHM) ini nantinya memang menjadi salah satu dokumen penting sebagai jaminan bahwa pembeli akan menjadi pemilik yang sah dari properti tersebut dan memiliki hak penuh atas penggunaannya.


Guna memastikan keabsahan serta keakuratan sertifikat yang disediakan, Amaya Home Resort juga menjalin kerjasama erat dengan notaris. Dalam setiap transaksinya Amaya Home Resort berkomunikasi secara aktif untuk melakukan verifikasi status tanah, memastikan bahwa properti yang ditawarkan bebas dari sengketa dan masalah hukum lainnya. Selain itu, Notaris sebagai pihak ketiga yang netral, memegang peran krusial selama proses Akta Jual Beli (AJB) karena dalam prosesnya notaris tidak hanya menjamin keabsahan transaksi, tetapi juga memperkuat integritas keseluruhan proses jual beli properti di Amaya Home Resort hingga Sertifikat Hak Milik selesai dalam prosesnya ke konsumen.


Amaya Home Resort juga memberikan komitmen penuh dalam hal transparansi dokumen. Semua informasi terkait pengurusan sertifikat, termasuk aspek legal dan teknis, disajikan secara terperinci, transparan, serta dapat diakses dengan mudah oleh para calon pembeli, dengan disediakannya sarana komunikasi yang terbuka, memungkinkan pembeli untuk mengajukan pertanyaan atau klarifikasi terkait dokumen - dokumen tersebut. Melalui kerjasama yang solid dengan instansi terkait dan keterbukaan informasi, pihaknya memastikan bahwa setiap pembeli pada akhirnya dapat memperoleh sertifikat hak milik mereka secara sah dan lengkap, menciptakan kepercayaan serta ketenangan bagi para pelanggan yang berinvestasi dalam properti mereka.


Amaya Home Resort telah memahami pentingnya mendapatkan sertifikat hak milik yang lengkap dan sah ini kepada para pembeli properti mereka, dengan memastikan bahwa seluruh properti telah memiliki Sertifikat Hak Guna Bangunan yang sah saat konsumen melakukan pembelian, ini juga menjadi cerminan dari komitmen Amaya Home Resort terhadap keamanan, kepercayaan, serta profesionalisme Amaya untuk konsumen mereka.

“Kami menyadari bahwa membeli rumah adalah keputusan besar, dan sertifikat yang sah adalah jaminan kepada para pembeli kami bahwa investasi mereka di Amaya ini aman dan dilindungi secara hukum. Kami juga memiliki tim yang sangat terampil yang bertanggung jawab atas proses hukum dan administratif. Mereka bekerja sama dengan otoritas berwenang dan ahli hukum untuk memastikan bahwa seluruh dokumen kami selalu diperbarui dan siap sebelum proses penyerahan properti kepada pelanggan, dalam prosesnya ini selalu melibatkan pengawasan yang cermat atas seluruh proses hingga sertifikat itu berada di tangan pembeli." Ujar Retno Wulandari, selaku Operasional Manager Amaya Home Resort.

Sebagai tambahan informasi, Amaya Home Resort merupakan sebuah perumahan mewah yang menghadirkan konsep tinggal sekelas resort, terletak di Kaki Gunung Ungaran sebuah lokasi yang memukau dengan keindahan alamnya. Dengan visi untuk menyajikan keasrian dan kenyamanan hidup, perumahan ini menjadi pilihan ideal bagi mereka yang menginginkan gaya hidup yang eksklusif sambil tetap terhubung dengan alam, dengan desain arsitektur yang modern dan estetika alam yang dijaga, setiap sudut perumahan ini dirancang untuk memberikan penghuni pengalaman tinggal yang istimewa.


Amaya Home Resort bukan hanya tempat tinggal biasa, tetapi juga merupakan tempat untuk merayakan kehidupan yang lebih baik. Keindahan alam yang disajikan, fasilitas yang lengkap, dan suasana yang nyaman menjadikan perumahan ini pilihan yang sangat menarik bagi mereka yang menginginkan hidup bergaya resort di tengah ketenangan alam pegunungan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper