Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Korban Helikopter Mi-17, Pangdam Diponegoro Pimpin Pemakaman

Pangdam IV/ Diponegoro Mayjen M Effendi memimpin pemakaman empat prajurit TNI yang gugur dalam kecelakaan Helikopter Mi-17 di Pegunungan Mandala, Distrik Oksop, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua.
Pemakaman empat prajurit yang gugur dalam kecelakaan Heli Mi-17 di TMP Tunggal Giri Semarang, Selasa./ANTARA-I.C.Senjaya
Pemakaman empat prajurit yang gugur dalam kecelakaan Heli Mi-17 di TMP Tunggal Giri Semarang, Selasa./ANTARA-I.C.Senjaya

Bisnis.com, SEMARANG - Pemakaman korban jatuhnya helikopter Mi-17 milik Penerbad berlangsung di Semarang, Selasa (18/2/2020).

Pangdam IV/ Diponegoro Mayjen M Effendi memimpin pemakaman empat prajurit TNI yang gugur dalam kecelakaan Helikopter Mi-17 di Pegunungan Mandala, Distrik Oksop, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua.

Para prajurit tersebut dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Giri Tunggal Semarang, Selasa.

Keempat prajurit tersebut masing-masing Mayor CPN Anumerta Aris Afik Novian, Mayor CPN Bambang Saputra, Kapten CPN Anumerta Ahwar Affandi, dan Serma Anumerta Suriatna Wijaya Kusuma.

Para prajurit tersebut merupakan bagian dari tujuh prajurit gugur yang diterbangkan dari Papua dengan tujuan Semarang.

Ketujuh jenazah prajurit tersebut tiba di Semarang pada Senin (17/2) malam setelah diterbangkan dari Papua.

Pangdam mengatakan keempat prajurit ini gugur dalam tugas sehingga mendapat kehormatan untuk dimakamkan sebagai pahlawan.

"Kepada almarhum mohon dimaafkan segala kesalahannya. Kepada keluarga yang ditinggalkan semoga diberi ketabahan dan kesabaran," katanya.

Ia menambahkan kepada keempat prajurit TNI ini juga diberi kenaikan pangkat satu tingkat.

Dalam pemakaman tersebut hadir pula Kapolda Jawa Tengah Rycko Amelza Dahniel.

Helikopter MI 17 dilaporkan hilang dalam penerbangan Oksibil-Sentani sejak 28 Juni 2019.

Helikopter buatan Mil Helikopter, Rusia, itu diketahui tergabung pada Pusat Penerbangan TNI AD dan menerbangkan 12 penumpang termasuk lima anggota Batalion Infanteri 725/WRG.

Personel pengawak Mil Mi-17 itu adalah Kapten CPN Bambang sebagai flight engineer, Kapten CPN Aris sebagai pilot, Sersan Kepala Suriatna (T/I), Letnan Satu CPN Ahwar (kopilot), Prajurit Satu Asharul (mekanik), Prajurit Kepala Dwi Pur (mekanik), dan Sersan Dua Dita Ilham (bintara avionika).

Kemudian anggota Batalion Infanteri 725/WRG yang turut dalam penerbangan itu adalah Sersan Dua Ikrar Setya Nainggolan (komandan regu), dengan anggota Prajurit Satu Yaniarius Loe (tamtama bantuan senapan otomatis), Prajurit Satu Risno (tamtama penembak senapan 1/GLM), Prajurit Dua Sujono Kaimudin (tamtama penembak senapan 2), dan Prajurit Dua Tegar Hadi Sentana (tamtama penembak senapan 4).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper