Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

200 Warga Bongsari Semarang Barat Ikuti Pengobatan Gratis dari Phapros

PT Phapros Tbk (anak usaha PT Kimia Farma Tbk) menggelar pengobatan gratis bagi warga Kelurahan Bongsari, Semarang Barat bersama Panti Asuhan Cacat Ganda (PACG) Bhakti Asih, di bawah naungan Yayasan Sosial Soegijapranoto.
Direktur Produksi Phapros Syamsul Huda (kanan) didampingi oleh Ketua Yayasan Sosial Soegijapranata Br. Konradus Samsari CSA menyaksikan pengobatan gratis bagi warga Kelurahan Bongsari, Semarang Barat pada Rabu (11/3/2020)./Bisnis-Alif Nazzala Rizqi
Direktur Produksi Phapros Syamsul Huda (kanan) didampingi oleh Ketua Yayasan Sosial Soegijapranata Br. Konradus Samsari CSA menyaksikan pengobatan gratis bagi warga Kelurahan Bongsari, Semarang Barat pada Rabu (11/3/2020)./Bisnis-Alif Nazzala Rizqi

Bisnis.com, SEMARANG - PT Phapros Tbk (anak usaha PT Kimia Farma Tbk) menggelar pengobatan gratis bagi warga Kelurahan Bongsari, Semarang Barat bersama Panti Asuhan Cacat Ganda (PACG) Bhakti Asih, di bawah naungan Yayasan Sosial Soegijapranoto.

Adapun, pengobatan yang diselenggarakan untuk dua ratus peserta ini merupakan salah satu bentuk tanggung jawab sosial Phapros dan PACG Bhakti Asih di bidang kesehatan.

Direktur Produksi Phapros, Syamsul Huda mengatakan bahwa pihaknya rutin menggelar pengobatan gratis bagi warga yang membutuhkan, baik yang dilakukan oleh Phapros sendiri maupun yang bekerja sama dengan pihak lain dan pengobatan di PACG Bhakti Asih ini merupakan yang pertama di tahun 2020.

“Dalam kegiatan ini, ada lebih dari 30 jenis obat yang Phapros sediakan seperti obat flu, demam serta berbagai vitamin yang dibutuhkan oleh warga binaan. Kami juga bekerjasama dengan tujuh petugas medis dari Yayasan Sosial Soegijapranata untuk memeriksa kesehatan warga,” ujar Syamsul Huda di Semarang Rabu (11/3/2020).

Syamsul Huda menambahkan, kegiatan ini juga digelar sebagai bentuk perhatian Phapros dan Panti Asuhan Cacat Ganda (PACG) Bhakti Asih terhadap warga Bongsari di tengah kondisi cuaca yang ekstrim beberapa bulan terakhir.

“Ini bagian kepedulian kami kepada warga di wilayah ring satu perusahaan. Layanan pengobatan gratis yang kami berikan seperti pemeriksaan tekanan darah, demam, dan penyakit lainnya merupakan langkah preventif yang kami lakukan agar warga Bongsari tetap dalam kondisi sehat di tengah kondisi cuaca yang tak menentu,” ujarnya.

Program pemeriksaan kesehatan gratis ini juga sejalan dengan visi misi Phapros, di mana emiten dengan kode saham PEHA ini berkomitmen untuk mendukung Pemerintah dalam mewujudkan masyarakat Indonesia yang sehat, salah satunya digelar di dalam lingkungan PACG Bhakti Asih, Bongsari yang lokasinya tak jauh dari wilayah operasional pabrik Phapros.

Sementara itu, Lurah Bongsari, Kecamatan Semarang Barat, Agung Purnomo menuturkan, pihaknya mengapresiasi sinergi yang dilakukan PACG Bhakti Asih dengan Phapros.

“Kami mengapresiasi sinergi, kolaborasi yang dilakukan oleh PACG Bhakti Asih dengan Phapros. Dengan diadakannya pemeriksaan kesehatan gratis seperti ini kami harap warga Bongsari bisa terus  terjaga kesehatannya dan kegiatan ini bisa berjalan secara rutin di lingkungan Keluarahan Bongsari,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper