Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Jateng Gandeng Ajak Bumdes di Sukoharjo Jadi Agen Laku Pandai

Agen Laku Pandai adalah seseorang atau badan usaha yang dapat menjalankan sebagian layanan perbankan guna menjangkau masyarakat yang sulit mendapatkan akses ke perbankan.
Bank Jateng Cabang Sukoharjo menggandeng pemerintah desa melalui Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) agar bergabung menjadi Agen Duta Laku Pandai untuk menjangkau masyarakat di daerah. (Foto: Istimewa)
Bank Jateng Cabang Sukoharjo menggandeng pemerintah desa melalui Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) agar bergabung menjadi Agen Duta Laku Pandai untuk menjangkau masyarakat di daerah. (Foto: Istimewa)

Bisnis.com, SUKOHARJO — Bank Jateng Cabang Sukoharjo menggandeng pemerintah desa melalui Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) untuk meningkatkan perekonomian di desa yang ada di Kabupaten Sukoharjo dengan menjadi Agen Duta Laku Pandai.

Laku Pandai adalah kependekan dari Layanan Keuangan Tanpa Kantor untuk Keuangan Inklusif. Agen Laku Pandai adalah seseorang atau badan usaha yang dapat menjalankan sebagian layanan perbankan guna menjangkau masyarakat yang sulit mendapatkan akses ke perbankan.

Dengan menggandeng Bumdes menjadi Agen Duta Laku Pandai, maka layanan Bank Jateng dapat menjangkau seluruh penjuru desa. Di sisi lain, Bumdes juga mendapatkan keuntungan dari insentif yang diberikan bank atas setiap transaksi yang dilakukan nasabah melalui Bumdes.

Sebagai langkah awal, Bank Jateng mengadakan sosialisasi  kepada Bumdes yang melibatkan pengurus Bumdes di Kabupaten Sukoharjo, jajaran Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sukoharjo, dan manajemen serta staf Bank Jateng Cabang Sukoharjo.

Acara sosialisasi diselenggarakan pada Senin-Selasa, 8-9 Maret 2021, di ruang sidang Bank Jateng Cabang Sukoharjo. 

Kegiatan sosialisasi dibuka oleh Pemimpin Bank Jateng Cabang Sukoharjo, Agus Hastono. Agus menyampaikan terima kasih atas kesediaan Jajaran DPMD Kabupaten Sukoharjo dan Pengurus Bumdes dalam kegiatan sosialisasi ini.

“Kami harapkan dengan adanya Agen Duta Laku Pandai di Bumdes, dapat mempermudah transaksi keuangan masyarakat di daerah,” ujarnya dalam siaran pers, Rabu (17/3/2021).

Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat Desa DPMD Kabupaten Sukoharjo Agung Sri Cahyadi menilai program Agen Duta Laku Pandai Bank Jateng sangat bermanfaat khususnya menyukseskan digitalisasi pemerintah daerah.

Kegiatan selanjutnya adalah sosialisasi oleh Choirudin dari Divisi Operation Bank Jateng. Choi menyampaikan tentang definisi Agen Duta Laku Pandai Bank Jateng, dasar hukum yang melandasi, tata cara transaksi, dan benefit yang diberikan.

“Agen Duta Laku Pandai akan mendaatkan keuntungan ganda, yang pertama fee dari setiap transaksi, yang kedua rewards dari Bank Jateng sesuai jumlah transaksi setiap bulannya”, imbuhnya.

Choi juga mengatakan bahwa cara pendaftaran dan operasionalnya sangat mudah, tidak ada target, serta bisa dioperasionalkan melalui PC maupun ponsel. 

Selanjutnya disampaikan pengenalan halaman website Agen Duta Laku Pandai serta urutan transaksi masing-masing. Pengguna Agen Duta Laku Pandai tidak perlu khawatir karena apabila ada kendala dalam pelaksaanaan Laku Pandai akan dibantu oleh tim pemasar Bank Jateng Cabang Sukoharjo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler