Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Magelang Nihil Pasien Covid-19

Pemerintah Kabupaten Magelang bakal terus menggenjot capaian vaksinasi Covid-19.
Warga berfoto di gerbang Gajah yang masih dalam proses pembangunan di Kembanglimus Borobudur, Magelang, Jateng, Minggu (19/12/2021). Guna mendukung pengembangan infrastruktur Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Candi Borobudur Kementerian PUPR membangun empat gerbang penanda masuk destinasi wisata utama yaitu Gerbang Blondo, Gerbang Klangon, Gerbang Palbapang dan Gerbang Kembanglimus./Antara-Anis Efizudin.
Warga berfoto di gerbang Gajah yang masih dalam proses pembangunan di Kembanglimus Borobudur, Magelang, Jateng, Minggu (19/12/2021). Guna mendukung pengembangan infrastruktur Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Candi Borobudur Kementerian PUPR membangun empat gerbang penanda masuk destinasi wisata utama yaitu Gerbang Blondo, Gerbang Klangon, Gerbang Palbapang dan Gerbang Kembanglimus./Antara-Anis Efizudin.

Bisnis.com, MAGELANG - Tak ada pasien Covid-19 yang tengah menjalani perawatan di Kabupaten Magelang. Hal tersebut disampaikan Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi pada Selasa (4/1/2022).

"Alhamdulillah, level corona virus untuk Kabupaten Magelang saat ini turun ke Level 1. Namun, kami minta semua pihak [untuk] tidak euforia. Tetap waspada, tetap tegakkan protokol kesehatan dimanapun berada, karena pandemi belum berakhir," jelas Nanda.

Pasien Covid-19 terkonfirmasi yang berada di Kecamatan Srumbung telah selesai menjalani isolasi mandiri. Nanda menjelaskan bahwa pasien tersebut jadi pasien terakhir yang menjalani perawatan dan telah dinyatakan sembuh pada Senin (3/1/2022) kemarin. "Dengan tambahan pasien terkonfirmasi sembuh ini, jumlah pasien terkonfirmasi menjadi 22.955 orang. Terdiri dari 21.841 sembuh dan 1.114 meninggal," tambahnya, seperti dikutip Bisnis dari laman resmi Pemerintah Kabupaten Magelang.

Terkait vaksinasi, Nanda menjelaskan bahwa capaian vaksinasi Covid-19 dosis pertama di wilayah tersebut telah mencapai 71,78 persen dari target 1.029.210 sasaran. Sementara itu, capaian vaksinasi dosis kedua telah mencapai 500.130 suntikan atau 48,59 persen dari total sasaran.

"Saat ini, kami akan genjot vaksinasi anak usia 6 hingga 11 tahun. Namun demikian, vaksinasi yang lain juga akan tetap dilakukan. Baik untuk lansia, remaja, usia 12 hingga 17 tahun, masyarakat umum, ibu hamil, difabel. Kami juga lanjutkan vaksinasi secara door-to-door, bekerjasama dengan TNI, Polri, Binda Jateng serta lainnya," jelas Nanda.

Pada perkembangan lainnya, percepatan vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun juga dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Temanggung. Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Temanggung, Dwi Sukarmei, mengatakan bahwa capaian vaksinasi anak sementara ini telah berada di angka 19,79 persen.

"Target vaksinasi anak usia 6-11 tahun sebanyak 70.000 vaksin anak dan di bulan Januari 2022 ini kita genjot, saat ini sudah di angka 19,79 persen atau 13.901 anak," jelas Dwi pada Senin (3/1/2022) kemarin.

Pelaksanaan vaksinasi anak di Kabupaten Temanggung dilakukan di sekolah-sekolah. Dalam sehari, ditargetkan sebanyak 1.000 anak bisa divaksinasi. "Pelaksanaan vaksinasi anak oleh petugas dari Puskesmas ini lebih mudah, karena kita datangi langsung ke sekolah-sekolah. Setiap hari kita datangi 7-10 sekolahan," jelas Dwi, seperti dikutip dari laman Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Miftahul Ulum
Sumber : beritamagelang.id, jatengprov.go.id
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper