Bisnis.com, SEMARANG - Sekitar seribu unit Mitsubishi L300 terparkir di sekitaran kompleks Candi Banyunibo, Kalurahan Bokoharjo, Sleman pada Minggu (28/5/2023) dalam acara Kopi Darat Nasional (Kopdarnas). Acara bertajuk 'L300 Bestienya Niaga' itu dihadiri oleh komunita pengguna Mitsubishi L300 se-Indonesia.
"Para anggota komunitas bisa memperluas jaringan bisnis bahkan menemukan peluang bisnis baru melalui agenda semacam ini," kata Sri Susanto, Ketua Panitia.
Sebelum memasuki acara inti, peserta Kopdarnas terlebih dulu diajak berkeliling wilayah Prambanan. Setelah itu, dilakukan prosesi pemotongan tumpeng untuk memperingati hari jadi Komunitas Jogja L300 Community (JEC) yang telah berusia sewindu.
Ganis Sutomo Afiyanto, Ketua JEC, berharap komunitasnya itu bisa semakin solid dan lebih eksis lagi. Hingga saat ini, JEC sendiri telah beranggotakan 170 orang yang terdiri dari pengguna mobil Mitsubishi L300 dari berbagai bidang niaga.
"Kami di komunitas ini fungsinya sosial. Jadi bukan untuk bisnis, tapi bila dalam berteman bisa menjadi bisnis, itu bonus," ujarnya.
Kehadiran pengguna Mitsubishi L300 itu membawa berkah tersendiri bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di sekitaran Candi Banyunibo. Imron Amanto, Pengelola Kawasan Wisata Candi Banyunibo menyebut kehadiran komunitas-komunitas tersebut telah mendorong perekonomian masyarakat di sekitar candi.
Lebih lanjut, wisata candi yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Bokomakmur juga lebih ramai dikunjungi.
Di kawasan seluas enam hektare tersebut, Imron menyebut setiap tahunnya ada empat sampai lima agenda nasional yang bisa terselenggara. Belum lagi agenda-agenda daerah yang rutin digelar. Selama Kopdarnas Mitsubishi L300 sendiri, ada puluhan gerai makanan dan minuman yang ikut meramaikan kawasan candi.
Gian Prima Yogi, Head of Brand Communication and Planning Section PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), menyebut bahwa acara itu menunjukkan jiwa sosial dan kekeluargaan antar anggota komunitas pengguna L300.
Pada kesempatan tersebut, MMKSI juga memberikan kesempatan khusus bagi peserta acara buat menjajal New Colt L300 Euro4, kendaraan anyar yang lebih irit, bertenaga, lebih muat banyak, lebih nyaman, dan lebih mudah suku cadang.
"Satu lagi yang menarik dari Kopdarnas kemarin adalah adanya stand aplikasi My Mitsubishi Motors ID (MMID). Peserta Kopdarnas diperkenalkan dengan MMID, sebuah aplikasi yang memudahkan dan memberikan kenyamanan kepada konsumen kendaraan Mitsubishi," kata Gian.