Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Turis Asing Ke Yogyakarta Didominasi Warga Malaysia

Pada semester I/2019, kunjungan wisman ke DIY didominasi oleh wisman berkebangsaan Malaysia, yaitu sebanyak 43,27 persen. Diikuti dengan wisman Singapura sebanyak 13,15 persen dan Jerman sebanyak 3,07 persen.
Umat Hindu melakukan pradaksina saat prosesi upacara Tawur Agung Kesanga 2019, rangkaian perayaan Hari Raya Nyepi, di Candi Prambanan, Sleman, DI Yogyakarta, Rabu (6/3/2019)./ANTARA-Andreas Fitri Atmoko
Umat Hindu melakukan pradaksina saat prosesi upacara Tawur Agung Kesanga 2019, rangkaian perayaan Hari Raya Nyepi, di Candi Prambanan, Sleman, DI Yogyakarta, Rabu (6/3/2019)./ANTARA-Andreas Fitri Atmoko

Bisnis.com, JAKARTA – Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Juni 2019 turun 0,06 persen dibanding jumlah kunjungan pada Mei 2019, yaitu dari 6.688 kunjungan menjadi 6.684 kunjungan, yang didominasi warga Malaysia.

Pada semester I/2019, kunjungan wisman ke DIY didominasi oleh wisman berkebangsaan Malaysia, yaitu sebanyak 43,27 persen. Diikuti dengan wisman Singapura sebanyak 13,15 persen dan Jerman sebanyak 3,07 persen.

Sebanyak 69,70 persen wisman berasal dari Asean. Diikuti dengan 14 persen wisman dari Eropa dan 10 persen wisman dari Asia selain Asean.

Jika dibandingkan dengan kunjungan wisman pada bulan yang sama tahun lalu, jumlah kunjungan wisman Juni 2019 mengalami penurunan sebesar 11,44 persen. Jumlah ini dihitung dari jumlah wisman yang datang melalui pintu masuk Adisutjipto, berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) yang dirilis hari ini, Kamis (1/8/2019).

Pada bulan yang sama, Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di DIY naik 29,62 poin menjadi 64,31 persen dibandingkan dengan Mei 2019. Dibandingkan Juni 2018, TPK hotel berbintang di DIY naik 14,25 poin.

Sementara itu, TPK hotel non bintang pada Juni 2019 tercatat naik 15,25 poin dari Mei 2019 menjadi 34,93 persen. Jika dibandingkan Juni 2018, persentase ini naik 7,66 poin.

Dilihat dari rata-rata lama menginap tamu pada hotel bintang, pada Juni 2019, DIY mencatat angka 1,50 hari. Sementara itu, rata-rata lama menginap tamu pada hotel non bintang di DIY tercatat 1,30 hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper