Bisnis.com, SOLO — Selain menyediakan 118 bus, Pemprov Jateng juga menyelenggarakan mudik Lebaran gratis dengan kereta api untuk warganya yang ada di perantauan di wilayah Jabodetabek pada tahun 2022 ini.
Diketahui, mudik lebaran gratis dengan kereta api akan digelar pada Jumat (29/4/2022) mendatang melalui Stasiun Pasar Senen.
Sebanyak empat gerbong Kereta Api Tawang Jaya dengan kapasitas lebih dari 300 tempat duduk, disiapkan untuk program mudik yang akan diberangkatkan dari Stasiun Pasar Senen.
Adapun pendaftaran mudik gratis kereta api ini sendiri dimulai pada Rabu (20/4/2022) kemarin di Kantor Penghubung Jateng yang ada di Jakarta dan akan ditutup saat kuota yang disediakan terpenuhi.
Kepala Badan Penghubung Provinsi Jateng, Emy Dyah Margiarekta pun mengatakan masyarakat Jateng di Jabodetabek begitu antusias terhadap mudik gratis ini.
Pihaknya mengatakan, bahkan ada yang sudah mendaftar jauh-jauh hari untuk bisa ikut program itu.
“Yang belum mendaftar segera mendaftar. Bisa datang ke Kantor Badan Penghubung Jateng atau menghubungi nomor WA di 081318712523. Dengan syarat KTP Jawa Tengah atau lahir di Jawa Tengah,” kata Emy.
-----
Berita ini telah tayang di Solopos.com dengan judul "Selain Bus, Pemprov Jateng Juga Gelar Mudik Gratis dengan Kereta Api"