Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Jateng Tawarkan Promo Pembelian Paket Data Telkomsel

Setiap pembelian paket data Telkomsel senilai Rp100.000 melalui aplikasi Bima Mobile Bank Jateng, nasabah akan mendapatkan tambahan pulsa Rp10.000.
Kantor pusat Bank Jateng di Semarang./Istimewa
Kantor pusat Bank Jateng di Semarang./Istimewa

Bisnis.com, SEMARANG — Bank Jateng bekerja sama dengan Telkomsel menawarkan promo pembelian paket data  kepada nasabah yang bertransaksi melalui aplikasi Bima Mobile Bank Jateng. Periode promo berlangsung hingga 31 Agustus 2024.

Setiap pembelian paket data Telkomsel senilai Rp100.000 melalui aplikasi Bima Mobile Bank Jateng, nasabah akan mendapatkan tambahan pulsa Rp10.000. 

Plt. Direktur Utama Bank Jateng Irianto Harko Saputro mengatakan bahwa promo ini berlaku bagi nasabah Bank Jateng yang sekaligus menjadi pelanggan Telkomsel Prabayar. 

Syarat untuk mendapatkan promo ini adalah nasabah harus sudah memiliki rekening Bank Jateng, mengunduh aplikasi Bima Mobile, dan merupakan pelanggan Telkomsel yang sudah pernah melakukan pembelian paket data internet Telkomsel sebelumnya. 

"Nasabah Bank Jateng yang menggunakan Telkomsel Prabayar bisa mendapatkan tambahan pulsa reguler selama periode promosi apabila melakukan pembelian paket data Telkomsel melalui Bima Mobile," ujarnya dalam siaran pers, Selasa (27/8/2024). 

General Manager Consumer Business Region Jawa Tengah dan DIY, Gamada, berharap kolaborasi Telkomsel dan Bank Jateng akan terus berlanjut. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper