Bisnis.com, SEMARANG - Hotel Dafam Semarang menghadirkan Turkish Coffee atau kopi ala Turki.
Turkish Coffee menawarkan pengalaman minum kopi yang diseduh di atas pasir panas dengan menggunakan coffee pot berbahan tembaga. Kopi ini disajikan tanpa disaring, sehingga citarasanya lebih kental dan kuat.
General Manager Hotel Dafam Semarang, Muh. Roy Amazon, mengatakan bahwa Turkish Coffee yang disajikan di Picadily Lounge tersebut menggunakan biji kopi asli dari Turki dengan cita rasa yang gurih dan aroma khas Timur Tengah.
"Proses penyeduhan kopi ini membutuhkan waktu sekitar 10 menit, yang juga dapat dinikmati oleh pengunjung dengan menyeduh sendiri kopinya di atas pasir panas," ujarnya dalam siaran pers, Selasa (8/10/2024).
Bagi para pecinta kopi yang tertarik mencoba sensasi Turkish Coffee, minuman tersebut tersedia setiap hari di Picadily Lounge Hotel Dafam Semarang hingga pukul 23.00 WIB.