Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penjual Hewan Kurban di Klaten Kehabisan Stok

Harga hewan kurban memasuki H-7 Iduladha sebenarnya mulai merangkak naik secara signifikan.
Ilustrasi./Antara-Harviyan Perdana Putra
Ilustrasi./Antara-Harviyan Perdana Putra

Bisnis.com, KLATEN — Penjualan hewan kurban di Klaten kian bergeliat sejak sepekan menjelang Iduladha tahun 2021. Namun demikian kuantitas pembelian hewan kurban tahun ini dinilai menurun dibandingkan tahun sebelumnya.

Hal itu diungkapkan salah seorang penjual hewan kurban asal Kecamatan Karangnongko, Guritno, kepada JIBI, Jumat (16/7/2021). Dia menjelaskan harga hewan kurban mulai mengalami kenaikan signifikan sejak H-7 Iduladha.

“Hewan kurban saya sudah habis sekarang. Di tengah kondisi pandemi Covid-19 ini, apalagi ada PPKM Darurat, saya hanya menyetok 10 sapi dan 16 kambing. Semua sudah ludes dibeli orang yang ingin berkurban sejak Selasa (13/7/2021),” kata Guritno.

Guritno mengatakan harga hewan kurban memasuki H-7 Iduladha sebenarnya mulai merangkak naik secara signifikan. Namun, dirinya juga kesusahan mencari stok tambahan dalam beberapa waktu terakhir.

Di pasaran, Guritno menjual seekor kambing senilai Rp2,4 juta-Rp3,5 juta. Sedangkan sapi dijual Rp19 juta-Rp26 juta per ekor.

“Harga itu sebelum memasuki satu pekan menjelang Iduladha. Selisihnya jika dibandingkan di luar momentum Idul Adha hanya Rp200.000 untuk kambing dan Rp1 juta untuk sapi. Begitu mendekati Iduladha seperti ini, selisihnya bisa tinggi lagi. Untuk sapi bisa Rp1,5 juta dibandingkan di luar momentum Iduladha. Sayangnya, saya sudah tak ada barang,” katanya.

Meski dagangannya sudah ludes terjual, lanjut Guritno, kuantitas penjualan hewan kurban tahun ini lebih sedikit dibandingkan tahun sebelumnya. Di tahun 2020, Guritno mampu menjual 32 ekor kambing dan 14 ekor sapi.

“Antusiasme pembeli hewan kurban menurun karena situasinya seperti ini juga mungkin. Pandemi Covid-19 dan adanya PPKM Darurat. Selain berpengaruh ke ekonomi warga, semuanya dibatasi,” katanya.

Sebelumnya, Kabag Kesra Setda Klaten, Muhammad Mujab, mengatakan pembagian hewan kurban saat Iduladha disesuaikan dengan surat edaran (SE) menteri agama RI.

“Pelaksanaan kurban hanya dilakukan pada hari tasyrik. Daging kurban diantarkan ke rumah penerima,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Ponco Suseno
Editor : Miftahul Ulum
Sumber : JIBI/Solopos
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper