Bisnis.com, KARANGANYAR - Capaian investasi di Kabupaten Karanganyar sepanjang tahun 2021 mengalami peningkatan, meskipun dimasa pandemi Covid-19.
Kepala Dinas Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Karanganyar Timotius Suryadi menjelaskan bahwa investor saat ini sangat tertarik untuk berinvestasi di Kabupaten Karanganyar.
Adapun selama periode bulan Januari-Desember 2021, investasi yang masuk ke Karanganyar cukup bagus. Timotius mengungkapkan, pada Triwulan I –IV, 2021 realisasi investasi mencapai Rp3,2 triliun naik dibandingkan tahun 2020 yang hanya mencapai Rp3 triliun.
Baca Juga
"Realisasi ini melampaui target Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) sejumlah Rp2 triliun," katanya, Selasa (22/2/2022).
Timotius menambahkan, tiga besar sektor investasi Kabupaten Karanganyar tahun 2021 di antaranya
adalah sektor jasa Lainnya sebesar 29,69 persen, perdagangan dan reparasi 26,81 persen dan industri makanan 17,27 persen.
Ia mengungkapkan, Pemkab Karanganyar bersama instansi lain serta komponen masyarakat telah bersinergi dalam rangka upaya pengendalian Covid-19. Pihaknya optimis target nilai investasi pada tahun ini dapat terlampaui. (k28)