Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tak Perlu Dicuci, Begini Cara Olah Daging Kurban di Masa PMK

Pakar peternakan mengimbau masyarakat untuk tidak khawatir mengonsumsi hewan yang terjangkit PMK. Namun demikian, ada sejumlah langkah yang mesti dilakukan.
Petugas dari Dinas Pertanian Dan Pangan bidang peternakan kabupaten kudus menyuntikan vaksin penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan sapi perah di Desa Garung Lor, Kaliwungu, Kudus, Jawa Tengah, Kamis (30/6/2022). Sebanyak 500 dosis vaksin tahap pertama disiapkan untuk disuntikkan ke ternak yang menjadi prioritas yakni sapi perah, sapi anakan dan sapi bunting sebagai langkah percepatan dalam mengantisipasi penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) di kabupaten itu./Antara-Yusuf Nugroho.
Petugas dari Dinas Pertanian Dan Pangan bidang peternakan kabupaten kudus menyuntikan vaksin penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan sapi perah di Desa Garung Lor, Kaliwungu, Kudus, Jawa Tengah, Kamis (30/6/2022). Sebanyak 500 dosis vaksin tahap pertama disiapkan untuk disuntikkan ke ternak yang menjadi prioritas yakni sapi perah, sapi anakan dan sapi bunting sebagai langkah percepatan dalam mengantisipasi penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) di kabupaten itu./Antara-Yusuf Nugroho.

Bisnis.com, SEMARANG – Hewan ternak yang terjangkit Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) boleh dikonsumsi oleh manusia. Pasalnya, virus PMK diketahui tidak menular dari hewan ke manusia. Sehingga aman untuk dikonsumsi.

“Kementerian dan Dinas juga sudah memastikan bahwa kita tidak perlu takut untuk mengonsumsi hewan ternak yang terindikasi terjangkit PMK. Daging sapi terjangkit PMK aman untuk dikonsumsi, asal dengan pendekatan teknis dan prosedur tertentu,” jelas Edi Suryanto, Dosen Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada (UGM), dikutip Senin (4/7/2022).

Edi menjelaskan bahwa prosedur tersebut mesti dilakukan sejak pemotongan hewan, pembersihan, hingga pengolahan daging. Masyarakat diimbau untuk tidak mencuci daging hewan ternak yang terindikasi PMK. “Tapi langsung dimasak minimal 30 menit. Pencucian dapat menyebarkan virus melalui aliran air dari pencucian daging dan menginfeksi hewan peka di lingkungan,” jelasnya.

Setelah direbus, daging bisa disimpan di lemari pendingin minimal selama 24 jam untuk mematikan virus. Daging yang sudah siap dikonsumsi itu mesti dimasak dengan suhu di atas 100 derajat celcius. “Pastikan tingkat kematangan daging, saat membeli daging di pasar, pastikan daging berasal dari ternak yang sehat,” jelas Edi.

Jelang Iduladha, Nanung Danar Dono, Direktur Halal Research Fakultas Peternakan UGM, menjelaskan hukum serta panduan pelaksanaan ibadah kurban di masa PMK. Mengacu pada Fatwa MUI No.32/2022, ada beberapa kriteria hewan yang boleh dijadikan kurban. Yaitu ternak yang terkena gejala ringan serta ternak yang terjangkit PMK dengan gejala berat namun sudah sembuh saat hari Nahr atau hari Tasyrik.

Pada perkembangan lainnya, sejumlah daerah juga telah mengeluarkan pedoman pelaksanaan ibadah kurban, Pemerintah Kota Semarang, misalnya, telah mengeluarkan Surat Edaran No.B/2949/524.4/VI/2022 tentang Pelaksanaan Penjualan dan Penyembelihan Hewan Kurban Dalam Situasi Wabah PMK di Kota Semarang.

Dalam edaran tersebut, pedagang hewan ternak wajib melaporkan setiap kedatangan hewan baik dari jumlah, jenis, serta asal hewan kepada Dinas Pertanian Kota Semarang melalui laman https:bit.ly/FormPerdaganganHewanKurban2022.

Lokasi penjualan hewan kurban juga tidak bisa dibuka di sembarang tempat, pedagang mesti mengantongi izin dari Kelurahan sebelum menjajakan hewan ternaknya.

“Untuk limbahnya, seperti air bekas pemotongan, darah, isi jeroan, dan seterusnya juga tidak boleh dibuang langsung ke sungai atau saluran air. Tapi harus ditampung dalam lubang atau wadah yang dapat didesinfeksi,” jelas Hendrar Prihadi, Wali Kota Semarang, beberapa waktu lalu.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Miftahul Ulum
Sumber : ugm.ac.id, semarangkota.go.id
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper