Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Kota Lama Semarang Semakin Ramai Pelancong

Di Kota Lama Semarang, pengunjung bisa menikmati pemandangan gedung-gedung tua nan bersejarah.
Newswire
Newswire - Bisnis.com 27 Maret 2023  |  14:26 WIB
Kota Lama Semarang Semakin Ramai Pelancong
Pengunjung tengah bersantai di samping Gedung Marba di kawasan Kota Lama Semarang, Minggu (26/3/2023). - Antara/Zuhdiar Laeis.

Bisnis.com, SEMARANG - Kawasan Kota Lama Semarang menjadi salah satu lokasi favorit "ngabuburit", yakni menikmati waktu sembari menunggu berbuka puasa dari sekian banyak tempat pilihan di Kota Atlas.

Seperti disampaikan Latif (35), warga Genuk Semarang, Minggu (26/3/2023), yang memilih kawasan Kota Lama untuk "ngabuburit" bersama keluarganya karena lokasinya yang cukup dekat dan murah.

"Cukup bayar parkir bisa menikmati suasana di sini (Kota Lama, red.). Murah, ga usah bayar tiket dan sebagainya. Mumpung libur juga, bisa jalan-jalan sama keluarga," katanya.

Di Kota Lama Semarang, pengunjung bisa menikmati pemandangan gedung-gedung tua nan bersejarah, seperti Gereja Blenduk yang ikonik, Gedung Marabunta dengan patung semutnya, atau Gedung Marba.

Beberapa sepeda antik, becak kuno, dan bendi dipajang di Taman Srigunting untuk sarana swafoto bagi pengunjung, dengan memberikan imbalan seikhlasnya di kotak-kota yang disediakan.

"Tadi muter-muter terus ke Kota Lama. Sekalian menunggu buka puasa. Sekarang bagus di sini, bersih dan tertata. Pengunjungnya juga semakin ramai," kata Puspo, warga Manyaran Semarang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

semarang jateng

Sumber : Antara

Editor : Miftahul Ulum

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    Terpopuler

    Banner E-paper
    back to top To top