Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hotel Sahid Jaya Solo Gelar Gath Wibu

Gath Wibu tak sekedar menjadi ajang bertemunya para penggemar budaya Jepang, namun juga menjadi ajang untuk unjuk bakat, jajan kuliner dan berburu merchandise.
Hotel Sahid Jaya Solo menggelar Gath Wibu yang dihadiri oleh ratusan orang pehobi Jepang. /Foto: Semarang
Hotel Sahid Jaya Solo menggelar Gath Wibu yang dihadiri oleh ratusan orang pehobi Jepang. /Foto: Semarang

Bisnis.com, SEMARANG — Hotel Sahid Jaya Solo menggelar Gath Wibu yang dihadiri oleh ratusan orang pehobi Jepang. Acara yang digelar atas kerja sama dengan komunitas Tenka tersebut diselenggarakan di Pedan Ballroom, Minggu, 22 September 2024.

Public Relations Manager Hotel Sahid Jaya Solo Septiarona Sylviarineta mengatakan bahwa pada tahun lalu event yang sama juga telah digelar dan dipadati oleh para wibu dari area Solo Raya.

"Besarnya komunitas penggemar hobi Jepang di Soloraya ini menjadi peluang tersendiri bagi industri hotel untuk menyajikan alternatif event yang relate dengan anak muda," ujarnya dalam siaran pers, Kamis (26/9/2024).

Gath Wibu tak sekedar menjadi ajang bertemunya sesama penggemar budaya Jepang, namun juga menjadi ajang untuk unjuk bakat, jajan kuliner dan berburu merchandise anime.

Sebagai penyelenggara acara, Hotel Sahid Jaya Solo menyajikan makanan khas yang wajib ada di tiap festival Jepang, seperti takoyaki, mie ramen, dan nasi ayam katsu.

Lebih dari 400 orang yang menghadiri event tersebut tak hanya berasal dari kota Solo dan enam kabupaten di sekitarnya. Gath Wibu juga berhasil menarik pengunjung dari kota-kota lain seperti Ngawi dan Magetan.

Komunitas Tenka sendiri telah berpengalaman selama lebih dari 10 tahun dalam penyelenggaraan event dengen tema Jepang di Solo Raya.

Founder Komunitas Tenka, Adam Iskandarsyah, mengatakan bahwa kondisi komunitas hobi Jepang selalu berubah-ubah termasuk orang-orang di dalamnya. “Namun Tenka berusaha konsisten menghibur pehobi Jepang dan terbuka terhadap berbagai peluang kerja sama," lanjutnya.

Gath Wibu dikemas dengan konten khas festival Jepang yang variatif seperti, dance cover, idol group, Japanese Band cover (JBand), dan cosplay walk (coswalk) competition hingga pembagian doorprize.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler