Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DIY Gandeng Swasta Untuk Dirikan Sentra Vaksinasi Covid-19

Pemerintah Provinsi DI Yogyakarta, bekerjasama dengan Traveloka, mendirikan Sentra Vaksinasi Covid-19 yang ditargetkan dapat menyentuh 4.000 masyarakat lansia dalam pekan ini.
Vial vaksin Covid-19./Antara
Vial vaksin Covid-19./Antara

Bisnis.com, YOGYAKARTA – Pemerintah Provinsi DI Yogyakarta terus melakukan percepatan vaksinasi Covid-19. Untuk memenuhi target vaksinasi masyarakat lansia, pelaku wisata, dan para guru, Pemerintah Provinsi DI Yogyakarta telah menggandeng Traveloka untuk mendirikan Sentra Vaksinasi Covid-19 di Grha Pradipta atau Jogja Expo Center.

Sentra Vaksinasi Covid-19 tersebut akan melayani masyarakat selama sepekan ini, mulai 26 – 30 April. Ditargetkan, 4.000 orang masyarakat lansia di DIY bakal divaksinasi di lokasi tersebut.

Wakil Gubernur DIY, KGPAA Paku Alam X, membuka pelaksanaan vaksinasi tersebut dengan membacakan sambutan dari Sri Sultan Hamengku Buwono X. Dalam sambutannya tersebut, Gubernur DIY mengapresiasi inisiatif Traveloka dalam mendukung program vaksinasi pemerintah.

“Sebagai upaya akselerasi, vaksinasi apapun, sepanjang ada kerjasama dan koordinasi dengan Kementerian Kesehatan, atau dengan Dinas Kesehatan Provinsi / Kabupaten / Kota, demi percepatan tercapainya tataran herd immunity di negara tercinta ini,” jelasnya, Senin (26/4/2021) lalu.

Dalam keterangan resminya, Sri Paduka berharap agar edukasi pelaksanaan Protokol Kesehatan dapat terus digencarkan meskipun sudah banyak masyarakat yang menerima vaksin. “Meski sudah divaksin, kita masih bisa tertular dan bahkan menjadi carrier virus. Mari, saiyeg saekapraya (bergotong royong) mengawal upaya recovery sosial dan ekonomi dengan budaya hidup sehat, kapan dan dimanapun berada,” ucapnya.

Pada kesempatan tersebut, Sri Paduka Paku Alam juga sempat menyoroti kondisi pariwisata di DIY. Menurutnya, semua elemen masyarakat perlu memiliki standar pariwisata atau travel pattern yang tanggung dan adaptif, meskipun diterpa pandemi. “Agar geliat hospitality dan pariwisata dapat tetap terjaga dalam situasi apapun. Pemerintah Daerah DIY siap untuk bekerjasama dalam upaya pengembangan formulasi atau standar pariwisata di era pranatan anyar ini,” tambahnya.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, memberikan apresiasi atas kerjasama yang dilakukan Pemerintah Provinsi DI Yogyakarta tersebut. Menurutnya, kerjasama dengan pihak swasta dapat dilakukan untuk memenuhi target sasaran vaksinasi. “Secara tidak langsung, [program vaksinasi] dapat membangkitkan serta memulihkan ekonomi kita. Kolaborasi dengan Traveloka ini pertama [di] 3 daerah. Selain Yogyakarta, juga Bali dan Jakarta,” jelasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper