Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemkab Batang Diminta Siapkan Laboratorium PCR

Sejauh ini untuk tes PCR, Kabupaten Batang harus mengirim ke daerah lain sehingga memerlukan waktu cukup lama.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo saat meninjau penanganan pasien Covid-19 di RSUD Batang, Selasa (29/6/2021)./Dok Pemprov Jateng
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo saat meninjau penanganan pasien Covid-19 di RSUD Batang, Selasa (29/6/2021)./Dok Pemprov Jateng

Bisnis.com, BATANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta Bupati Batang Wihaji untuk menyiapkan tempat laboratorium tes PCR agar mempercepat tracing dan testing.

Ia juga mengapresiasi langkah cepat petugas RSUD Batang dalam menyiapkan penambahan tempat tidur untuk pasien Covid-19. Diketahui RSUD Batang telah memperluas poli Covid-19 dari tiga ruang jadi lima ruang. Sementara untuk tempat tidur telah disiapkan ekstensi 50 persen kapasitas rumah sakit untuk penanganan Covid-19.

"Di Batang sudah bagus, ekstensi tempat tidur sudah disiapkan. Untuk SDM, Bupati akan bicara (dengan instansi terkait) dan akan dibantu Dinkes Provinsi. Relawan akan kita siapkan. Karena batang belum punya lab untuk PCR maka kami akan bantu alat, tempatnya disiapkan oleh Bupati. Biar nanti testingnya di sini," katanya saat melihat penanganan pasien Covid-19 di RSUD Batang, Selasa (29/6/2021).

Sejauh ini untuk tes PCR, Kabupaten Batang harus mengirim ke daerah lain sehingga memerlukan waktu cukup lama. Selain itu kapasitas tes PCR yang ada di Batang saat ini dinilai masih perlu ditambah.

"Kalau sehari dibatasi sepuluh itu tidak ngaruh dalam kondisi seperti ini. Paling tidak sehari musti siap 200, sehingga nanti kalau kita lakukan tracing bisa lebih cepat dan tidak ada komplain dari masyarakat," katanya.

Terkait bed occupancy rate (BOR) di Jawa Tengah, Ganjar mengatakan saat ini masih tinggi karena sudah di atas 80 persen. Maka dari itu Ganajr meminta agar semua daerah bisa cepat menambah tempat tidur.

"Kita siapkan rumah sakit darurat, tenda darurat, misal di depan IGD ini. Ada juga yang pintar, seperti di Klaten, dari yang pasiennya dua-dua itu dijadikan satu agar penanganan dan perawat lebih efisien melakukan tindakan," ungkapnya.

Adapun dalam kunjungan di RSUD Batang, Ganjar juga menerima laporan mengenai kebutuhan oksigen. Menurut Ganjar kebutuhan oksigen di Jawa Tengah bahkan di seluruh Pulau Jawa sedang sama tinggi. Untuk memenuhi kebutuhan di Jawa Tengah sudah dilakukan koordinasi dengan kementerian.

"Khusus di Jawa Tengah, pabrik di Kendal itu kecil. Suplai untuk Jawa Tengah nanti akan dibantu dari Jawa Barat dan Jawa Timur, ada juga bantuan dari Morowali. Setidaknya butuh tiga hari untuk menyelesaikan itu," katanya. (k28)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Alif Nazzala R.
Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper