Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Karanganyar Siapkan BLK untuk Tempat Isolasi Terpusat

Tidak seluruh warga yang dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 bisa menjalani isolasi di BLK ini.
Salah satu ruang BLK Karanganyar yang disiapkan untuk warga yang terkonfirmasi positif Covid-19./Istimewa
Salah satu ruang BLK Karanganyar yang disiapkan untuk warga yang terkonfirmasi positif Covid-19./Istimewa

Bisnis.com, KARANGANYAR - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karanganyar mempersiapkan Balai Latihan Kerja (BLK) yang berada di Desa Bangsri Kecamatan Karangpandan sebagai lokasi isolasi terpusat bagi warga yang dinyatakan positif Covid-19.

Adapun, isolasi terpusat ini akan melibatkan seluruh elemen organisasi keagamaan di Karanganyar.

Bupati Karanganyar Juliyatmono menyampaikan, BLK milik Disdagnakerkop UKM tersebut sebelumnya pernah dimanfaatkan sebagai ruang isolasi bagi tenaga kesehatan di awal pandemi Covid-19 tahun 2020 lalu.

Dia mengatakan, saat ini di tengah meningkatnya jumlah kasus Covid-19, Pemkab Karanganyar telah mempersiapkan BLK ini kembali sebagai ruang isloasi.

“Ada 88 tempat tidur yang kita siapkan. Fasilitas juga sudah kita lengkapi, kapan akan digunakan, nanti kita lihat kondisi di masing-masing wilayah. Kita juga sedang memepersiapkan management operasionalnya,” kata Juliyatmono melalui siaran pers Minggu (11/7/2021).

Menurutnya, tidak seluruh warga yang dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 bisa menjalani isolasi di BLK ini.

Salah satu kriteria yang nantinya menjalani isolasi di BLK ini adalah orang tanpa gejala (OTG) tapi terkonfirmasi positif Covid-19, warga yang memiliki rumah yang sempit sehingga tidak layak untuk melakukan isolasi mandiri dan berpotensi terjadinya penularan.

“Segala sesuatunya kita siapkan. Para pasien akan kita sembuhkan di BLK ini. Kesehatan mereka juga akan kita periksa secara rutin,” ujarnya.

Dia menambahkan, ruang isolasi ini disiapkan agar seluruh lingkungan terjaga dari potensi penularan.

“Kami ingin agar lingkungan terjaga, meski demikian kami juga memberikan pilihan kepada masyarakat. Jika memang merasa nyaman dan aman isolasi di rumah ya silakan,” katanya. (k28)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Alif Nazzala R.
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper