Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Saloka Pecahkan Rekor MURI dengan Pohon Natal Tertinggi dari Eceng Gondok

Dekorasi spesial Natal itu diusung berdasarkan visi Saloka Theme Park untuk mengangkat budaya lokal dan UMKM Jawa Tengah.
Taman rekreasi Saloka memeriahkan Natal dengan dekorasi berupa pohon Natal setinggi 13 meter berbahan eceng gondok./Saloka Theme Park
Taman rekreasi Saloka memeriahkan Natal dengan dekorasi berupa pohon Natal setinggi 13 meter berbahan eceng gondok./Saloka Theme Park

Bisnis.com, SEMARANG - Saloka Theme Park, taman rekreasi terbesar di Jawa Tengah, memeriahkan momen Natal dengan memecahkan rekor Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI). Rekor diberikan untuk dekorasi berbentuk pohon Natal dari bahan eceng gondok.

"Sesuai dengan visi Saloka Theme Park, yaitu menjadi taman rekreasi dan destinasi wisata kebanggaan Jawa Tengah yang menjunjung tinggi kebudayaan dan kearifan lokal, Saloka akan mengusung tema Kampung Natal Saloka yang mengangkat budaya lokal Jawa Tengah sebagai konsep utamanya," jelas Marketing & Partnership Manager Saloka Theme Park Haryo Priambodo, Rabu (20/12/2023).

Haryo menjelaskan pohon natal setinggi 13 meter tersebut tak cuma memecahkan rekor pohon natal tertinggi di Indonesia, tapi juga di dunia. Penyematan rekor tersebut telah terselenggara pada Sabtu (16/12/2023) pekan lalu dan dihadiri oleh jajaran pemerintah daerah.

Adapun pemilihan eceng gondok sebagai bahan baku pohon Natal didasarkan pada beberapa alasan.

"Saloka ingin mendukung ekonomi kerakyatan dengan melibatkan warga dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang bergerak di bidang kerajinan tanaman eceng gondok dengan membeli tanaman tersebut dan menyulapnya menjadi rangkaian pohon Natal," jelas General Manager Operation Saloka Theme Park Johannes Harwanto.

Sri Widayati, perwakilan MURI mengapresiasi pohon Natal buatan Saloka Theme Park tersebut. Tak cuma dari segi kemegahan tapi juga kreativitas dan inovasi yang diambil.

"Eceng gondok seringkali dianggap gulma yang dapat merusak lingkungan perairan, namun dengan sentuhan kreativitas dari Saloka tanaman ini menjadi karya yang begitu indah dan spektakuler," kata Sri dalam sambutannya.

Saloka Theme Park sendiri bakal menggelar atraksi Kampung Natal Saloka pada 16 Desember 2023 - 7 Januari 2024. Berbagai dekorasi Natal yang unik telah disiapkan.

Selain itu, ada juga pertunjukan yang siap menghibur para pengunjung seperti orkestra calung, tarian tradisional, serta teater lokal. Belasan gerai kuliner dengan berbagai menu juga akan digelar di Kampung Natal Saloka tersebut.

Sebagai informasi, selama periode high season pada momen Natal dan Tahun Baru (Nataru) kali ini, Saloka Theme Park akan buka lebih lama yaitu mulai pukul 10.00-20.00 WIB. Khusus untuk hari Jumat, pusat rekreasi tersebut dibuka mulai pukul 12.00 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper